Italia Menang Telak Melawan Swiss di Piala Euro 2020, Vladimir Petkovic: Tak Berjalan Baik untuk Kami

17 Juni 2021, 08:39 WIB
Timnas Italia menang telak saat melawan Timnas Swiss di pertandingan Euro 2020. /Instagram @euro2020

PR SOLORAYA – Setelah kalah dengan Italia dengan skor 3 – 0 , Vladimir Petkovic selaku pelatih Timnas Swiss mengaku para pemainnya kecewa.

Walaupun demikian Timnas Swiss harus meninggalkan rasa kecewa itu di Roma dan fokus untuk sisa laga yang akan datang.

Swiss sempat menguasai pertandingan denganbaik pada lima menit awal, lalu itu berubah ketika Manuel Locatelli mencetak dua gol dan gol Ciro Immobile di penghujung laga.

“Kebanyakan hal tidak berjalan dengan baik untuk kami dan sebaliknya untuk Italia,” ujar pelatih Timnas Swiss selepas pertandingan selesai, dilansir dari Antara.

Baca Juga: Ikuti Jejak Ronaldo, Paul Pogba Kepergok Singkirkan Botol Bir yang Ada di Meja Konferensi Pers

“Kebenaran terpampang di tengah lapangan,” imbuhnya.

Ia juga mengucapkan selamat kepada Timnas Italia karena berhasil bermain sepak bola dengan luar biasa sehingga mampu memenangkan pertandingan.

Dengan perolehan 3 gol dalam pertandingan melawan Swiss, Italia dipastikan menjadi tim pertama yang lolos ke babak selanjutnya.

Italia akan melangkah ke babak 16 besar Piala Euro 2020 dengan memperoleh enam poin sementara dan menduduki puncak klasemen Grup A.

Baca Juga: Leonard Tupamahu Minta Maaf Usai Pukul Pemain Persis Solo di Laga Tour de Java

Swiss sendiri berada di posisi ke 3 klasemen Grup A, dengan memperoleh 1 poin, hal tersebut masih memberikan peluang untuk lolos ke babak berikutnya.

Swiss akan lolos ke babak berikutnya jika mampu mengalahkan Timnas Turki di laga terakhir nanti.

“Kami patut kecewa malam ini, tetapi mulai sesi latihan pertama besok kami akan beranjak dari kekecewaan ini,” ujar Petkovic.

Dia juga mengatakan kepada timnya syarat untuk lolos ke babak berikutnya adalah memperoleh tiga poin dalam sisa laga terakhir.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler