Meski Digelar di Tengah Pandemi Covid-19, IOC Jamin Olimpiade Tokyo akan Berjalan dengan Aman

- 19 Mei 2021, 17:21 WIB
Komite Olimpiade Internasional (IOC), menjamin pelaksanaan Olimpiade Tokyo tetap aman meski di tengah pandemi Covid-19.
Komite Olimpiade Internasional (IOC), menjamin pelaksanaan Olimpiade Tokyo tetap aman meski di tengah pandemi Covid-19. /Channel News Asia

PR SOLORAYA - Beberapa waktu yang akan datang, pagelaran olahraga multi event terbesar di dunia, Olimpiade Tokyo akan dilaksanakan pada bulan Juli mendatang.

Namun, terdapat beberapa pihak mengkritik digelarnya ajang Olimpiade Tokyo tersebut, karena dunia masih berada dalam kondisi pandemi Covid-19.

Beberapa waktu lalu, Komite Olimpiade Internasional (IOC) menjamin bahwa Olimpiade Tokyo yang akan diadakan di Jepang itu akan aman dari penyebaran Covid-19.

Baca Juga: Anggota DPR Dedi Mulyadi Gelar Pernikahan Meriah bagi Dua ART yang Bekerja di Kediamannya

Hal tersebut sebagaimana dikutip dari PikiranRakyat-SoloRaya.com dari Channel News Asia pada Rabu 19 Mei 2021.

Thomas Bachs selaku Ketua IOC yang berdiskusi bersama pejabat senior Jepang, mengatakan bahwa dia yakin 80 persen lebih penduduk akan divaksinasi atau dipesan untuk melakukan vaksinasi, menjelang Olimpiade Tokyo yang akan dimulai pada 23 Juli.

Dia menolak seruan yang berkembang untuk membatalkan pelaksanaan Olimpiade Tokyo, yang sudah ditunda sebelumnya karena pandemi Covid-19.

Baca Juga: Wajib Tahu, Yuk Intip 5 Fitur Baru Google Maps 2021, Salah Satunya Bisa Tahu Kerumunan

Dia juga mengatakan bahwa Olimpiade Tokyo dapat dilanjutkan dengan tindakan pencegahan virus Covid-19 yang ketat.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Channel News Asia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x