Hadapi Kemungkinan Buruk, Eriksen Dinilai Tidak Akan Dapat Bermain Sepak Bola Secara Profesional Lagi

- 13 Juni 2021, 15:24 WIB
Christian Eriksen.
Christian Eriksen. /HANNAH MCKAY/Pool via REUTERS

PR SOLORAYA - Gelandang Denmark Christian Eriksen menghadapi kemungkinan buruk, di mana ia tidak dapat bermain secara profesional lagi setelah menderita serangan jantung.

Kemungkinan terburuk itu diungkapkan oleh seorang ahli jantung terkemuka, sebagaimana dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dari Sky News pada Minggu, 13 Juni 2021.

Diketahui sebelumnya, Eriksen secara mendadak pingsan di lapangan selama pertandingan Euro 2020, ketika negaranya menghadapi Finlandia dan harus diresusitasi sebelum dibawa ke rumah sakit.

Eriksen, 29, dalam kondisi stabil pada Sabtu malam tetapi belum dikonfirmasi secara terbuka apa yang ada di balik penyakitnya.

Baca Juga: Tuai Kontroversi, Park Eun Suk Minta Maaf Soal Karakter Barunya di The Penthouse 3

Sanjay Sharma adalah profesor kardiologi olahraga di Universitas St George di London dan telah sering memeriksa kondisi Eriksen ketika masih bermain di Tottenham Hotspur.

"Jelas ada sesuatu yang sangat tidak beres. Tapi mereka berhasil mendapatkannya kembali, pertanyaannya adalah apa yang terjadi? Dan mengapa itu terjadi?" ujarnya.

"Orang ini (Eriksen) menjalani tes dengan hasil normal pada 2019, jadi bagaimana Anda menjelaskan serangan jantung ini?" tanya Sharma.

Badan sepak bola Inggris kemungkinan akan 'sangat ketat' untuk mengizinkan Eriksen bermain lagi, tambahnya.

Halaman:

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Sky News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x