Fabrizio Romano: Belum Ada Kata Sepakat dalam Pertukaran Saul dan Griezmann

- 20 Juli 2021, 08:30 WIB
Menurut jurnalis sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, hingga kini belum ada kesepakatan soal pertukaran Saul dan Griezmann.
Menurut jurnalis sepak bola Eropa, Fabrizio Romano, hingga kini belum ada kesepakatan soal pertukaran Saul dan Griezmann. /Instagram @fabriziorom

PR SOLO RAYA - Transfer yang melibatkan pertukaran Saul Niguez dan Antoine Griezmann belum menemui kata sepakat menurut Fabrizio Romano pada Senin, 19 Juli 2021.

Fabrizio Romano mengungkapkan masih ada beberapa hal alot yang perlu dinegosiasikan seperti gaji dan biaya dalam kesepakatan pertukaran Saul dan Griezmann.

Dilansir PRSoloRaya.com dari Twitter Fabrizio Romano @FabrizioRomano, kedua klub Saul dan Griezmann, Atletico Madrid dan Barcelona, belum menemukan kesepakatan.

Baca Juga: Lagi, Dua Atlet Olimpiade Tokyo 2020 Dinyatakan Positif Covid-19 Setelah Tiba di Tokyo

“Barcelona dan Atletico Madrid sedang bernegosiasi untuk kesepakatan pertukaran Saúl-Griezmann tetapi masih belum ada kesepakatan,” kata Fabrizio Romano.

Negosasi antara kedua klub masih alot mengenai uang dalam kesepakatan dan masalah haji pemain.

“Barcelona bersikeras mereka menginginkan uang dalam kesepakatan dan pemain tidak akan mengurangi gaji mereka,” ujar Fabrizio Romano.

Baca Juga: Pusing Setelah Banyak Makan Daging Kambing? Berikut Tips Mudah Mengatasinya

Selain itu menurut Fabrizio Romano, Saul juga menerima penawaran dari beberapa klub di Inggris.

Sebelumnya pada 15 Juli 2021 lalu, Fabrizio Romano melalui Instagram @fabriziorom sudah melaporkan negoisasi pertukaran antara Saul yang berasal dari Atletico Madrid dan Griezmann dari Barcelona.

Fabrizio Romano mengatakan Barcelona dan Atletico Madrid sedang dalam pembicaraan lanjutan untuk kesepakatan pertukaran antara Saúl dan Griezmann.

Baca Juga: Lirik Lagu Beautiful Mistakes dari Maroon 5 dan Megan Thee Stallion

“Kedua pemain memberi lampu hijau di jam-jam terakhir tentang kemungkinan pindah ke Barcelona dan Atletico,” kata Fabrizio Romano dikutip PRSoloRaya.com dari Instagram @fabriziorom.

Ketika itu kedua klub juga sudah bernegoisasi mengenai label harga kedua pemain sehingga bisa menjadi patokan untuk melakukan pertukaran.

“Kedua klub sekarang sedang menegosiasikan label harga untuk Griezmann dan Saúl. Barça ingin uang dimasukkan dalam negosiasi dan keduanya bisa permanen,” ujar Fabrizio Romano.

Baca Juga: 5 Ucapan Hari Raya Idul Adha 2021 dalam Bahasa Arab Lengkap dengan Artinya

Waktu itu juga Fabrizio Romano sudah menyebutkan ada klub Inggris yang juga tertarik pada Saul.

“Liverpool dan Chelsea tertarik pada Saúl jika kesepakatan pertukaran dengan Barcelona tidak terjadi dalam beberapa hari ke depan,” kata Fabrizio Romano.

Hanya saja menurut Fabrizio Romano, prioritas Saul saat ini adalah bergabung dengan Barcelona.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Twitter @FabrizioRomano Instagram @fabriziorom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x