Barcelona Berhasil Mengamankan Poin Setelah Bermain Imbang 1-1 Melawan Frankfurt, Torres Jadi Pahlawan

- 8 April 2022, 11:22 WIB
Ferran Torres pencetak gol untuk Barcelona lawan Eintracht Frankfurt./ Instagram/ @fcbarcelona
Ferran Torres pencetak gol untuk Barcelona lawan Eintracht Frankfurt./ Instagram/ @fcbarcelona /

BERITASOLORAYA.com – Hasil pertandingan Barcelona vs Frankfurt harus berakhir dengan skor imbang 1-1 dalam partai leg pertama perempat final Liga Europa di Deutsche Bank Park pada Jumat 8 April 2022.

Sebagai tuan rumah, Frankfurt berhasil unggul terlebih dahulu melalui Ansgar Knauff pada awal babak kedua. Akan tetapi, Ferran Torres berhasil mencetak gol penyeimbang untuk Barcelona.

Barcelona dan Frankfurt sama-sama masih memiliki peluang agar lolos ke semifinal. Sepekan lagi, giliran Barcelona yang akan menjadi tuan rumah pada leg kedua di Camp Nou.

Baca Juga: Solusi Atasi Gagal Gabung Grup WA Seleksi Akademik PPG Dalam Jabatan 2022

Pada awal babak pertama, Barcelona mampu menebar ancaman di menit menit awal. Sepakan keras Ferran Torres ke sudut gawang Frankfurt berhasil diselamatkan kiper Kevin Trapp.

Hanya selang tiga menit, Frankfurt nyaris unggul melalui kerjasama Lindstrom dengan Sow yang meneruskan tendangan first time yang melebar tipis dari gawang Barcelona.

Pada menit ke-37, Frankfurt dihadiahi penalti setelah Sergio Busquets dianggap melanggar Borre saat mencecar bola rebound dari tepisan Marc-Andre Ter Stegen.

Akan tetapi, wasit membatalkan keputusannya setelah memeriksa menggunakan VAR karena bola terlebih dahulu menyentuh Busquets.

Baca Juga: Batu Empedu Dialami oleh Maia Estianty, Begini Penyebab dan Gejalanya

Hingga babak pertama selesai, kedua tim belum menciptakan keunggulan dan berakhir dengan skor kacamata.

Pada menit ke-48, akhirnya Frankfurt mampu mengungguli Barcelona melalui tendangan voli yang dicetak oleh Ansgar Knauff ke sudut atas gawang yang tidak bisa dijangkau Ter Stegen.

Selang 18 menit, Ferran Torres mampu menyeimbangkan kedudukan setelah menyelesaikan sodoran De Jong melalui sepakan mendatar dari tengah kotak penalti ke sudut bawah gawang. Akhirnya Barcelona mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Pada menit ke-78, Frankfurt harus bermain dengan 10 pemain setelah Tuta harus mendapatkan kartu kuning kedua karena menginjak Pedri.

Baca Juga: Khutbah Jumat: Ramadhan Melatih Kejujuran

Hingga pertandingan berakhir, tidak ada gol tambahan dari kedua tim. Akhirnya Barcelona mampu mencuri poin dari tuan rumah pada pertandingan leg pertama tersebut.***

 

Deskripsi : 

Sumber : UEFA

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x