BREAKING NEWS, Presiden Jokowi Sebut Tidak Ada yang Tahu Bila Timnas Israel Lolos Piala Dunia U-20 Indonesia

- 28 Maret 2023, 20:45 WIB
Presiden Jokowi angkat bicara soal Piala Dunia U20 FIFA, tegaskan sikap Indonesia menyikapi Palestina dan Israel.
Presiden Jokowi angkat bicara soal Piala Dunia U20 FIFA, tegaskan sikap Indonesia menyikapi Palestina dan Israel. /Tangkapan layar YouTube Sekretariat Presiden/

Baca Juga: HORE! Bahan Pangan Kota Solo Cukup hingga Lebaran Idul Fitri 2023

Lebih jauh, presiden Jokowi memastikan bahwa ketika Indonesia ditunjuk menjadi tuan rumah, belum ada satupun pihak yang mengetahui tim mana saja yang akan menjadi peserta lantaran Piala Dunia U-20 masih dalam proses prakualifikasi.

“Dan terkait kepastian Timnas Israel lolos seleksi piala dunia U-20 di Indonesia, kita baru mengetahuinya pada bulan Juli 2022,” terang Jokowi.

Presiden menyatakan, dalam hal ini, pemerintah sependapat dengan Duta Besar Palestina untuk Indonesia, bahwa FIFA mempunyai aturan yang wajib ditaati oleh setiap anggotanya.

Oleh karena itu, Jokowi meminta kepada seluruh pihak untuk tidak mencampuradukkan urusan politik dengan olahraga.

Baca Juga: Yoo Ah In Meminta Maaf melalui Unggahan Instagram Pertamanya setelah Terlibat dalam Kasus Narkoba

Jokowi juga menyebut bahwa kini FIFA sudah mengetahui adanya gelombang penolakan di Tanah Air terhadap partisipasi Timnas Israel di Piala Dunia U-20 Indonesia. Maka, baik pemerintah maupun PSSI masih terus melakukan segala upaya guna mencari solusi terbaik bagi semua pihak.

“Untuk itu, saya sudah mengutus Ketua Umum PSSI, Bapak Erick Thohir, agar bertemu dengan pihak FIFA di markasnya, untuk mencari penyelesaian yang terbaik, mencari solusi yang terbaik,” pungkas kepala negara.***

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x