Legenda MotoGP Valentino Rossi Dipinang Yamaha Untuk Menjadi Brand Ambassador

- 1 Mei 2023, 18:39 WIB
Yamaha dan Valentino Rossi Kembali menjalin kerjasama. Rossi didapuk untuk menjadi Brand Ambassador dari Yamaha
Yamaha dan Valentino Rossi Kembali menjalin kerjasama. Rossi didapuk untuk menjadi Brand Ambassador dari Yamaha /Instagram @yamahamotogp


BERITASOLORAYA.com - Valentino Rossi adalah legenda hidup di dunia MotoGP. Sedangkan Yamaha adalah tunggangan yang mengantarkan dirinya juara 4 kali dari total 7 kali juara di kelas para raja.

Hubungan Valentino Rossi dan Yamaha di MotoGP dimulai sejak 2004. Dirinya menjadi juara dengan Yamaha yang saat itu tidak diunggulkan. Bahkan Yamaha terakhir kali juara adalah pada tahun 1992 bersama Wayne Rainey.

Titel juara MotoGP bersama Yamaha berlanjut pada tahun berikutnya, yaitu 2005. Lalu berlanjut lagi pada 2008 dan 2009. Setelah itu pada 2011 dan 2012 dia pindah ke Ducati yang menjadi masa suram baginya.

Baca Juga: Benarkah ada Kenaikan Gaji PNS tahun 2023? Simak Fakta dan Informasi Lengkapnya Disini..

Pada tahun 2013 hingga masa pensiunnya di tahun 2021 dia kembali lalui bersama Yamaha. Meskipun pada rentang tersebut dirinya tidak lagi menjadi juara MotoGP, namun dirinya membuktikan bahwa masih bisa bertarung di usianya yang tak lagi muda dengan menjadi Runner-up di tahun 2014 dan 2016.

Catatan Valentino Rossi bersama Yamaha di MotoGP adalah 56 kemenangan dari total 89 kemenangan yang diraihnya adalah bersama Yamaha. Selain itu tentunya 4 juara dunia dari 7 juara dunia juga dia capai bersama Yamaha.

Sejak pensiun dari dunia MotoGP di tahun 2021, Valentino Rossi memulai debutnya sebagai pembalap mobil. Dirinya bertarung di GT World Challenge Europe bersama WRT. Selain itu dia juga mengasuh tim MotoGP yang bernama VR46.

Baca Juga: GRATIS! 15 Link Twibbon Hari Buruh Sedunia 2023 May Day, Pasang Foto dan Bagikan ke Media Sosial

Tim MotoGP milik Rossi saat ini menggunakan Ducati sebagai motornya. Meskipun belakangan santer diberitakan bahwa tim miliknya akan menggunakan motor Yamaha. Hal itu karena Yamaha untuk sekarang ini tidak memiliki tim satelit setelah RNF Racing beralih ke Aprilia pada 2023 ini.

Halaman:

Editor: Maulida Cindy Magdalena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x