Balap MotoGP Sesi Latihan Bebas Kedua, Quartararo Jadi Juara

19 Maret 2022, 11:18 WIB
Fabio Quartararo memimpin klasemen FP2 MotoGP Sirkuit Mandalika yang berlangsung hari Jumat, 18 Maret 2022. /Instagram/@yamahamotogp

BERITASOLORAYA.com - Balap MotoGP di Sirkuit Mandalika menggelar sesi Free Practice 2 (FP2) atau latihan bebas kedua. Fabio Quartararo, pembalap MotoGP asal Prancis menjadi juaranya.

Fabio Quartararo tampil sebagai juara dengan menyisihkan para pembalap lainnya. Pada sesi  praktik atau latihan bebas kedua ini Fabio Quartararo mencatatkan waktu waktu 1 menit 31,608 detik.

Catatan waktu Quartararo ini lebih baik dari pembalap Pol Espargaro dari Repsol Hond.

Baca Juga: Lee Min Ho Kembali Akting dalam Pachinko: Saya Hampir Lupa Prosesnya

Pol Espargaro menjadi pembalap tercepat di sesi latihan bebas pertama (FP1) pada Jumat, 18 Maret 2022 pagi.

Untuk sesi Free Practice 2 (FP2) atau latihan bebas kedua sendiri dilangsungkan di Sirkuit Internasional Mandalika pada Jumat, 18 Maret 2022 sore.

Pada sesi latihan bebas kedua (FP2) MotoGP Mandalika itu, Fabio Quartararo tampil sebagai Pembalap Monster Yamaha.

Baca Juga: Tak Hanya Atur Gas serta Injak dan Lepas Rem, Ini Sejumlah Syarat Seorang Masinis Kereta Api

Pembalap yang membuntuti Fabio Quartararo adalah Franco Morbidelli dari Petronas Yamaha. Franco Morbidelli berada di posisi kedua dengan catatan waktu +0,030 detik lebih lambat dari Quartararo.

Sementara itu, posisi ketiga dihuni pembalap dari Pramac Ducati, Johann Zarco. Ia mencatatkan waktu lebih lama sekitar +0,285 detik dari Quartararo.

Pada FP2, dilaporkan bahwa Miguel Oliveira sempat memimpin dengan catatan waktu 1 menit 32,707 detik.

Baca Juga: Mengenal Akun Pembelajaran belajar.id, Mulai dari Pengertian, Pengguna, Manfaat, dan Aplikasi

Akan tetapi, memasuki 10 menit terakhir FP2 Fabio Quartararo berhasil menyalipnya hingga Ia melesat sampai garis finish.

Kemudian, Jorge Martin hampir juga mengancam posisi Quartararo. Jorge Martin sempat mencatatkan waktu dalam 1 menit 31,904 detik.

Lantas, kembali perebutan posisi tercepat di sesi FP2 semakin seru. Beberapa saat tampak Johann Zarco mampu menyodok sebagai yang tercepat. Namun, berhasil disusul kembali oleh Quartararo.

Baca Juga: Bongkar Fakta Kematian Boram, YouTuber Anak Korea Selatan yang Sukses dan Populer

Pada sisi lain tampak pula Marc Marquez berusaha mengejar raihan waktu yang dicatat Quartararo.

Sayangnya, Marquez mendapat insiden. Marquez mengalami kecelakaan di menit-menit akhir sesi FP2.

Peristiwa kecelakaan mengakibatkan balapan Marquez terjeda. Ia tertinggal dari para pembalap lainnya.

Baca Juga: Tampil Elegan, Jennie BLACKPINK Hadiri Pembukaan Jentle Garden Pop-Up Store

Marquez akhirnya harus puas dengan catatan  waktunya yang terpaut jauh dari Quartararo. Marquez bahkan berada di luar posisi 20 besar.

Meski demikian, Marquez, pembalap yang dijuluki  "The Baby Alien" itu terlihat dalam kondisi baik-baik saja.

Akhirnya, untuk sesi FP2, catatan waktu Fabio Quartararo tak tersaingi lagi. Hingga sesi FP2 MotoGP Mandalika pun berakhir.

Berikut daftar urutan lengkap 20 pembalap teratas dengan catatan waktunya pada sesi FP2.

Baca Juga: 100 Link Twibbon Ramadhan 1443 H Tahun 2022 Paling Terpopuler, Bagus Untuk Foto Profil di berbagai Media Sosia

  1. Fabio Quartararo (Monster Yamaha) 1 menit 31,608 detik
  2. Franco Morbidelli (Petronas Yamaha) +0,030 detik
  3. Johann Zarco (Pramac Ducati) +0,285 detik
  4. Jorge Martin (Pramac Ducati) +0,296 detik
  5. Enea Bastianini (Gresini Ducati) +0,313 detik
  6. Jack Miller (Ducati Lenovo) +0,357 detik
  7. Aleix Espargaro (Aprilia Gresini) +0,400 detik
  8. Brad Binder (Red Bull KTM) +0,409 detik
  9. Miguel Oliveira (Red Bull KTM) +0,441 detik
  10. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +0,498 detik
  11. Andrea Dovizioso (WithU RNF Yamaha) +0,695 detik
  12. Takaaki Nakagami (LCR Honda) +0,706 detik
  13. Maverick Vinales (Aprilia Factory) +0,736 detik
  14. Fabio Di Giannantonio (Gresini Ducati) +0,810 detik
  15. Marco Bezzecchi (Mooney VR46 Ducati) +0,863 detik
  16. Alex Marquez (LCR Honda) +0,946 detik
  17. Raul Fernandez (KTM Tech3) +0,949 detik
  18. Remy Gardner (KTM Tech3) +1,018 detik
  19. Pol Espargaro (Repsol Honda) +1,020 detik
  20. Joan Mir (Suzuki Ecstar) +1,033 detik.***
Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Instagram @motogp

Tags

Terkini

Terpopuler