Singgung Industri dan Kampus, Jokowi: Mahasiswa Harus Disiapkan Kuasai Pengetahuan Relevan

- 27 Juli 2021, 13:35 WIB
Ilustrasi mahasiswa. Presiden Jokowi menyinggung tentang dunia kampus dan industri, serta menekankan mahasiswa perlu kuasai pengetahuan sesuai zaman.
Ilustrasi mahasiswa. Presiden Jokowi menyinggung tentang dunia kampus dan industri, serta menekankan mahasiswa perlu kuasai pengetahuan sesuai zaman. /Pixabay/greymatters

PR SOLORAYA – Presiden Jokowi angkat bicara soal perlunya mahasiswa untuk menguasai pengetahuan yang relevan.

Berkaitan dengan hal itu, Presiden Jokowi bahkan meminta perguruan tinggi untuk mengajak industri ikut mendidik mahasiswa.

Presiden Jokowi menyatakan hal itu bisa membuat mahasiswa mampu bersaing di dunia kerja yang semakin terbuka.

Baca Juga: Cek Fakta, Beredar Foto Piramida Giza Mesir 4.600 Tahun Lalu, Simak Faktanya!

Hal itu disampaikan Presiden Jokowi dalam Konferensi Forum Rektor Indonesia, Konvensi Kampus XXVII dan Temu Tahunan XXII yang digelar secara virtual hari ini Selasa 27 Juli 2021.

"Ajak industri ikut mendidik para mahasiswa sesuai dengan kurikulum industri, bukan kurikulum dosen agar para mahasiswa memperoleh pengalaman yang berbeda dari pengalaman di dunia akademis semata," ujarnya.

Dalam pernyataannya, Presiden Jokowi menyinggung tentang perlunya kolaborasi praktisi dan pelaku industri di perguruan tinggi.

Baca Juga: 15 Link Twibbon 1 Tahun AKHLAK BUMN, Semangat Tinggi Bekerja Untuk Negeri

Adapun perguruan tinggi menyediakan sumber daya, talenta, dan inovasi yang dibutuhkan para pelaku industri.

Halaman:

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x