Daerah Sasaran Guru Penggerak Angkatan 7, Ada 446 Wilayah

- 17 Maret 2022, 20:29 WIB
Ilustrasi daerah sasaran Guru Penggerak angkatan 7
Ilustrasi daerah sasaran Guru Penggerak angkatan 7 /652234/pixabay

BERITASOLORAYA.com - Daerah sasaran Guru Penggerak angkatan 7 seringkali ditanyakan. 

Pertanyaan seputar daerah sasaran program Guru Penggerak, apakah nantinya yang berada dari luar provinsi atau kabupaten atau kota diperbolehkan ikut mendaftar atau tidak.

Guru dari kabupaten atau kota yang belum menjadi daerah sasaran setiap angkatan tidak dapat mendaftar, sebagaimana penjelasan tertulis dari instagram @ditjen.gtk.kemendikbud. 

Baca Juga: Anda Wajjib Tahu! Ini Dia 5 Tips Membuat Baterai Handphone Tahan Lama

Namun, semua kabupaten atau kota akan mendapatkan jatah dan diberikan kesempatan pada jadwal angkatan selanjutnya.

Untuk program Guru Penggerak angkatan 7, jumlah calon Guru Penggerak sekitar 20.000. Jumlah daerah yang menjadi sasaran sekitar 446 wilayah. 

Rekrutmen Pengajar Praktik atau fasilitator dilaksanakan pada tanggal 15 November 2021. Rekrutmen calon Guru Penggerak tanggal 14 Maret 2022. Sementara tanggal mulai pendidikan adalah 3 Oktober 2022. 

Baca Juga: Jelang Comeback NCT Dream, Chenle Diumumkan Alami Cedera pada Kaki Kiri

Adapun daerah sasaran dan lini masa setiap angkatan, selengkapnya dapat  dilihat pada laman Guru Penggerak atau klik di sini. Lalu, klik pada 'Daerah Sasaran PGP'.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Instagram @ditjen.gtk.kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x