Info PPG Prajabatan Gelombang 2 Tahun 2022, Peserta Lulus Tes Substantif Segera Cek Ketentuan Kemdikbud

- 7 November 2022, 07:24 WIB
Ilustrasi, peserta lulus tes substantif PPG Prajabatan Gelombang 2 Tahun  2022, dan cek informasi Kemdikbud.
Ilustrasi, peserta lulus tes substantif PPG Prajabatan Gelombang 2 Tahun 2022, dan cek informasi Kemdikbud. /benzoix/Freepik

BERITASOLORAYA.com – Program PPG Prajabatan Gelomban 2 Tahun 2022 sudah sampai pada tahap pengumuman hasil tes substantif.

Pengumuman hasil tes substantif juga sudah diinformasikan oleh Kemdikbud kepada seluruh peserta PPG Prajabatan.

Untuk itu, bagi peserta yang sudah lulus tes susbtantif pada PPG Prajabatan Gelomban 2 Tahun 2022, cermati informasi resmi di artikel ini.

Dirjen GTK Kemdikbud merilis Pengumuman Nomor 7654/B.B2/GT.00.05/2022, yang berisi rekapitulasi hasil tes substantif peserta PPG Prajabatan.

Baca Juga: Pengadaan PPPK Guru 2022 Pemerintah Kota Surakarta, Simak Daftar Formasi yang Tersedia!

Tes substantif sudah dilaksanakan oleh peserta PPG Prajabatan Gelomban 2 Tahun 2022 dengan tiga bagian tes, yaitu tes konten bidang studi, tes literasi, dan tes numerasi.

Sebagai informasi, bahwa 28.069 peserta tes substantif pada PPG Prajabatan Gelomban 2 Tahun 2022.

Sejumlah 15.268 peserta yang dinyatakan lulus tes substantif PPG Prajabatan Gelomban 2 Tahun 2022, sementara 2.211 peserta yang tercatat tidak hadir dan 10.590 peserta yang dinyatakan tidak lulus tes substantif.

Bagi peserta tes substantif PPG Prajabatan Gelomban 2 Tahun 2022, maka bisa cek hasil kelulusan pada akun SIMPKB masing-masing.

Halaman:

Editor: Intan Sherly Monica

Sumber: PPG Kemdikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x