Viral Karena Jalanan Rusak, Siapa Sangka di Balik Itu Provinsi Lampung Memiliki 6 SMA Terbaik Versi LTMPT

- 19 Mei 2023, 13:04 WIB
Ilustrasi SMA terbaik di Provinsi Lampung berdasarkan nilai UTBK 2022
Ilustrasi SMA terbaik di Provinsi Lampung berdasarkan nilai UTBK 2022 /Pixabay / weisanjiang

BERITASOLORAYA.com – Provinsi Lampung sempat viral di media sosial karena aksi seorang TikToker bernama Bima Yudho yang menjelaskan jika di sana terdapat banyak jalanan rusak sudah sejak lama. Presiden Jokowi bahkan datang langsung untuk mengecek kebenaran isu tersebut.

Namun, di balik itu semua ternyata Provinsi Lampung memiliki sistem pendidikan yang cukup baik. Hal ini dibuktikan dengan 6 SMA yang masuk dalam ranking 1.000 besar nasional sekolah terbaik versi LTMPT. Pemeringkatan tersebut berdasarkan atas total nilai UTBK 2022.

Nilai UTBK 2022 dijadikan sebagai indikator seleksi calon mahasiswa untuk masuk ke Perguruan Tinggi negeri melalui jalur SBMPTN atau mandiri.

Baca Juga: SIMAK! 17 SMA, MA, dan SMA Terbaik di Provinsi Kalimantan Timur yang Dinobatkan sebagai Lokasi IKN Nusantara

Apabila suatu SMA, MA, dan SMA memiliki nilai UTBK 2022 yang tinggi itu artinya sekolah tersebut memilliki kualitas siswa-siswa yang mumpuni untuk lanjut ke perguruan tinggi.

Selain itu, nilai UTBK 2022 tersebut juga bisa menggambarkan pola pengajaran dari guru-guru di sekolah tersebut. Jika siswa-siswinya mampu melakukan ujian dengan baik, hal ini berarti sistem pengajarannya sudah cukup baik untuk dipahami.

Dikutip BeritaSoloRaya.com melalui laman LTMPT pada 19 Mei 2023. Berikut ini daftar 6 SMA terbaik di Provinsi Lampung berdasarkan nilai UTBK 2023 yaitu:

Peringkat 6: SMAS IT BAITUL MUSLIM

- Lokasi SMA terletak di Kabupaten Lampung Timur

Baca Juga: Daftar SMA Terbaik di Provinsi Kalimantan Selatan, Juara 1 Raih Rangking 24 Tingkat Nasional

- Total hasil nilai UTBK 2022 sebesar 513,985

- Menempati ranking nasional pada urutan ke 968

Peringkat 5: SMAN 9 BANDAR LAMPUNG

- Lokasi SMA terletak di Kota Bandar Lampung

- Total hasil nilai UTBK 2022 sebesar 514,516

- Menempati ranking nasional pada urutan ke 953

Baca Juga: 17 SMA, MA, dan SMK Terbaik di Solo Jawa Tengah Berdasarkan Nilai UTBK 2022, Nomor 1 Bukan SMA Negeri

Peringkat 4: SMAN 1 METRO

- Lokasi SMA terletak di Kota Metro

- Total hasil nilai UTBK 2022 sebesar 524,930

- Menempati ranking nasional pada urutan ke 666

Peringkat 3: SMAN 2 BANDAR LAMPUNG

- Lokasi SMA terletak di Kota Bandar Lampung

- Total hasil nilai UTBK 2022 sebesar 525,347

- Menempati ranking nasional pada urutan ke 658

Baca Juga: Daftar 50 Sekolah SMA Negeri atau Swasta Terbaik di Seluruh Wilayah Indonesia

Peringkat 2: SMA S XAVERIUS BANDAR LAMPUNG

- Lokasi SMA terletak di Kota Bandar Lampung

- Total hasil nilai UTBK 2022 sebesar 556,262

- Menempati ranking nasional pada urutan ke 231

Peringkat 1: SMA S AL KAUTSAR

- Lokasi SMA terletak di Kota Bandar Lampung

- Total hasil nilai UTBK 2022 sebesar 557,135

Baca Juga: CATAT Daftar 6 SMK Terbaik di Bandung versi LTMPT berdasarkan UTBK 2022

- Menempati ranking nasional pada urutan ke 226

Itu tadi informasi tentang 6 SMA terbaik di Provinsi Lampung berdasarkan nilai UTBK 2022. Semoga bisa membantu Anda saat memilih sekolah di PPDB 2023 mendatang.***

Editor: Erizka Meta Kharisma Wardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah