Gibran Kenakan Batik Karya GPH Paundrakarna Saat Temui KGPAA Mangkunegara X, Apa Maksudnya?

- 21 Maret 2022, 15:03 WIB
Batik bermotif naga yang dikenakan Gibran Rakabuming Raka merupakan GPH Paudnrakarna yang merupakan kakak tiri KGPAA Mangkunegara X
Batik bermotif naga yang dikenakan Gibran Rakabuming Raka merupakan GPH Paudnrakarna yang merupakan kakak tiri KGPAA Mangkunegara X /Widarmoko/Protokoler Pemerintah Kota Solo

BERITASOLORAYA.com - Walikota Solo, Gibran Rakabuming Raka menemui KGPAA Mangkunegara X Bhre Cakrahutomo Wira Sujiwo, Senini 21 Maret 2022.

Pada pertemuan tersebut, Gibran tampak mengenakan batik berwarna dasar hijau dengan motif Naga yang melilit badan dari belakang sampai ke depan.

Rupanya, batik yang dikenakan Gibran bukan batik biasa. Kemeja tersebut adalah hasil kolaborasi Batik Keris dengan GPH Paundrakarna atau atau lebih akrab disapa Paundra pada tahun 2020 lalu.

Baca Juga: Sistem Penilaian KBS Music Bank Dinilai Tidak Adil, Ini yang Menjadi Alasannya

Sebelumnya, GPH Paundrakarna sendiri sempat tampil mengenakan batik Naga Banda saat peringatan 100 hari wafatnya Mangkunegara IX Jiwo Kusumo.

Di upacara penuh khidmat itu, GPH Paundrakarna sempat memberi pelukan kepada Bhre. Adik tirinya yang kini menjadi KGPAA Mangkunegara X.

Gibran mengaku tidak mempunyai maksud tertentu saat ditanya mengenai alasan memilih motif batik tersebut untuk menemui KGPAA Mangkunegara X.

"Nggak ada (maksud) apa-apa," katanya sambil tersenyum.

Ia mengaku sudah lama menggemari batik-batik karya GPH Paundra.

"Saya kan memang dari dulu seneng dengan desain-desainnya Mas Paundra," katanya.

Halaman:

Editor: Ichsan Noor Rasyid


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x