Selamat! UNS Solo Kukuhkan 4 Guru Besar Baru, Ada yang Berusia 37 Tahun

- 16 Oktober 2023, 15:29 WIB
UNS kukuhkan 4 guru besar ada yang berusia 37 tahun
UNS kukuhkan 4 guru besar ada yang berusia 37 tahun /BeritaSoloRaya.com/Kalila Laras Tyas/

BERITASOLORAYA.com- Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo kembali menambah 4 guru besar baru yang akan dikukuhkan di Auditorium G.P. H. Haryo Mataram UNS pada Selasa, 17 Oktober 2023. Menariknya, dari keempat guru besar baru ini, 1 di antaranya masih berusia 37 tahun.

Keempat guru besar ini adalah Prof Heru Irianto dari Fakultas Pertanian (FP), Prof Jauhari Syamsiyah (FP), Prof Muhammad Cahyadi dari Fakultas Peternakan dan Prof Sunny Ummul Firdaus dari Fakultas Hukum (FH).

Sekretaris Senat Akademik UNS, Prof Ari Handono Ramelan, mengatakan keempat guru besar ini akan dikukuhkan besok. Dari keempat guru besar tersebut, terdapat satu guru besar yang usianya 37 Tahun, yakni Prof Muhammad Cahyadi.

Baca Juga: Pengurusan STR Seumur Hidup Lewat SATUSEHAT SDMK Lebih Mudah, Inilah Tata Cara dan Link Akses Resminya

Prof Cahyadi yang merupakan kelahiran Lahat, Sumatera Selatan, 24 Maret 1986 ini tepat dikukuhkan sebagai guru besar di usia 37 tahun 6 bulan.

"Keempat guru besar tersebut akan dikukuhkan oleh Rektor UNS, Prof Jamal Wiwoho, besok di Auditorium G.P. H. Haryo Mataram UNS," kata Prof Ari dalam jumpa pers di UNS Solo, Senin, 16 Oktober 2023.

Guru besar pertama yang akan dikukuhkan adalah Prof. Dr. Ir. Heru Irianto, M.M. Prof Heru merupakan guru besar dalam bidang Ilmu Manajemen Pemasaran. Nantinya dosen FP ini akan menyampaikan pidato inaugurasi berjudul Perluasan Pasar Beras Organik untuk

Mendukung Peningkatan Konsumsi dalam Negeri dan Kebijakan Triple Export. Prof Heru menjadi guru besar ke-295 UNS dan ke-43 di Fakultas Pertanian.

Selanjutnya ada Prof. Dr. Ir. Jauhari Syamsiah yang dikukuhkan sebagai guru besar
dalam bidang Ilmu Kimia dan Kesuburan Tanah di FP. Prof Jauhari akan pidato mengenai Pengelolaan Kesuburan Kimia Tanah Dalam Mendukung Pertanian Berkelanjutan. Dia menjadi guru besar ke-44 FP dan ke-296 UNS Solo.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x