Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy S21 FE 5G , Lebih Bagus Mana dengan Galaxy S20 FE?

9 Januari 2022, 15:04 WIB
Samsung Galaxy S21 FE 5G. /Samsung.com

BERITASOLORAYA.com- Samsung mengumumkan Samsung Galaxy S21 FE 5G sebagai smartphone terbaru 2022 yang sebelumnya Galaxy S20 FE. Dan resmi diluncurkan pada Selasa, 4 Januari 2022.

Pada sebelum meluncurnya Samsung Galaxy S21 pernah muncul berapa rumor dan kebocoran video unboxing yang mengungkapkan setiap detail dari Samsung Galaxy S21 terbaru ini.

Berikut Penjelasan Mengenai Spesifikasi dan harga serta perbandingan dengan Galaxy S20 FE.

Baca Juga: Minyak Goreng Seharga Rp14.000/Liter Disiapkan Produsen Pada Tahun 2021, Bagaimana Dengan Tahun 2022?

Spesifikasi Samsung Galaxy S21

Samsung Galaxy S21 FE 5G memiliki layar FHD+ AMOLED 6,4" dengan refresh rate 120Hz. Layar tersebut juga memiliki touch sampling rate 240 Hz.

Sampai sekarang, smartphone telah diumumkan dalam dua model penyimpanan: Model 8/128GB dan varian 8/256GB.

Samsung Galaxy S21 FE memiliki pengaturan tiga kamera belakang pada panel belakang plastik, termasuk lensa ultrawide 12MP, lensa sudut lebar 12MP, dan lensa telefoto 8MP.

Baca Juga: Lirik dan Makna Lagu Jadi Sempurna, OST Film Mengejar Surga

Di panel depan, smartphone memiliki selfie shooter 32MP yang terletak di dalam lubang punch di tengah layar. Pilihan konektivitas pada smartphone termasuk port USB-C, NFC, Bluetooth, Wi-Fi dan 4G/5G.

Harga Samsung Galaxy S21 FE 5G

Smartphone ini akan tersedia untuk dibeli di seluruh dunia mulai 11 Januari 2022. Harga Samsung Galaxy S21 FE 5G mulai dari $699 atau sekitar Rp10 juta.

Baca Juga: Masa Depan AI: Pengaruh AI di Berbagai Industri

Perbedaan Samsung Galaxy S21 FE 5G dengan Galaxy S20 FE

1. Bagian Layar

Samsung Galaxy S21 FE menampilkan layar Dynamic AMOLED 2X 6,4 inci dengan kecepatan refresh 120Hz.

Dan pada Layar pada Samsung Galaxy S20 FE adalah Super AMOLED 6,5 inci dan mendukung kecepatan refresh 120Hz.

Baca Juga: Kisah Pilu Food Vlogger Farida Nurhan, dari Hamil di Luar NIkah Hingga Menjadi TKW di Hongkong

2. Bagian Kamera

Sistem kamera pada kedua smartphone serupa dalam semua aspek. Kedua smartphone ini memiliki lensa utama 26mm 12MP.

Lalu ada lensa telefoto 8MP 76mm yang menawarkan zoom optik hingga tiga kali. 

Kemudian ada lensa wide-angle 13mm 12MP dengan f/2.2.

Baca Juga: Seperti Penonton Layangan Putus Lainnya, Anya Geraldine Mengaku Geram Lihat Tingkah Aris

Kamera depan pada Samsung Galaxy S21 FE dan Galaxy S20 FE adalah sensor 32MP.

Kapasitas baterai pada kedua smartphone juga serupa: 4.500 mAh.

Samsung Galaxy S21 diumumkan langsung oleh Samsung Mobiles melalui sebuah postingan di akun Twitter resminya.

Baca Juga: Walikota Solo, Gibran Rakabuming Optimis Masalah Banjir dan Kemacetan Dapat Segera Tuntas dengan Mega Proyek

Dalam tweet tersebut mengonfirmasi desain dan varian warna Samsung Galaxy S21 FE 5G.

Samsung juga menyertakan tautan ke situs mikro khusus yang berisi semua informasi tentang ponsel cerdas, termasuk desain, kamera dan kinerja.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler