Benarkah Remaja Memiliki Karakter Buruk? Ini Yang Harus Dilakukan

- 11 November 2021, 14:36 WIB
Empat penari berusia remaja asal Kabupaten Tasikmalaya masih tetap eksis memelihara seni Sunda Jaipongan.
Empat penari berusia remaja asal Kabupaten Tasikmalaya masih tetap eksis memelihara seni Sunda Jaipongan. /Istimewa untuk kabar-priangan.com/
 
 
BERITASOLORAYA.com - Menurut Hasan Basri remaja adalah mereka yang telah meninggalkan masa kanak-kanak yang penuh ketergantungan. Mereka menuju masa pembentukan langsung jawab.
 
Dalam remeja tersorot karakteristik tertentu yang menonjol. Adapun beberapa karakter yang menonjol sebagai berikut.
 
1. Emosial dan Agresif
 
Seorang remaja cenderung labil. Hal tersebut karena berkaitan dengan perkembangan hormon-hormon dalam tubuh. Emosi remaja lebih kuat ketimbang pikiran yang realistis.
 
Remaja mudah gembira, sedih, senang, marah, benci dan sulit mengendalikan diri. Tanpa dasar yang stabil, terkadang akan menjerumuskan ke hak yang tidak baik.
 
 
2. Tertarik Pada Lawan Jenis
 
Dalam seusia remaja, ketertarikan pada lawan jenis mulai muncul. Laki-laki mulai mencari perhatian pada perempuan. Sebaliknya, seorang perempuan mulai mempercantik dirinya, untuk menarik laki-laki. Hal ini pun wajar.
 
3. Suka Mencari Pehatian
 
Pada usia ini, cenderung ingin diakui oleh lingkungan sekitar. Kebanyakan para remaja akan berupaya agar hak pengakuan itu tersemat dalam dirinya.
 
4. Tertarik Pada Kehidupan Berkelompok
 
Remaja cenderung memilih bergaul pada orang yang memiliki satu frekuensi dengan dirinya. Tertarik berkelompok dalam kehidupan sosial.
 
 
Dari hal itu, kehidupan remaja termasuk kehidupan yang dinamis, serba ingin tahu, tidak mau diem dan senang bermain. Di sinilah pondasi dasar harus kuat, terutama agama.
 
Para remaja ini yang harus dilakukan, mendahulukan akhlak yang baik dalam pergaulan.
 
Beberapa akhlak yang baik dalam pergaulan yaitu, tolong menolong, jujur dan adil serta dapat dipercaya.
 
Tak hanya itu, perlunya memilih hal yang benar dan salah. Menimbang untuk kebaikan di masa depan, dunia terutama di akhirat. Salah duanya berbuat baik kepada orang tua dan menjauhi
perbuatan keji.***

Editor: Inung R Sulistyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah