BTS Dikabarkan Rilis Album Baru pada 9 Juli 2021 Mendatang, Big Hit Music Beri Tanggapan

10 Juni 2021, 14:38 WIB
BTS. /Instagram @btsbighit.official

 

PR SOLORAYA – BTS telah dikabarkan akan comeback dengan merilis album baru pada 9 Juli 2021.

Pada hari tersebut akan ada dua momen spesial bagi BTS maupun ARMY.

ARMY adalah panggilan untuk para penggemar BTS.

Selain mengenai rilisnya album baru BTS, 9 Juli merupakan peringatan hari terbentuknya ARMY yang kedelapan tahun.

Baca Juga: Timnas Portugal Berhasil Hajar Israel dengan Skor Telak di Pertandingan Uji Coba Euro 2020

Kabar comeback BTS tersebut telah disampaikan oleh media Korea Selatan, SPO TV News.

Big Hit Music selaku agensi yang mengelola boy grup BTS ini menanggapi mengenai kabar rilis album baru mereka.

“Akan kami kabarkan rencana artis kami setelah mereka selesai,” tulis pernyataan Big Hit dikutip Pikiranrakyat-Soloraya.com dari laman Soompi.

Selama konferensi pers global untuk single terbaru mereka yaitu Butter, BTS telah mengatakan bahwa mereka sedang mengerjakan album baru yang akan dirilis pada musim panas.

Baca Juga: Euro 2020, Kondisi Spanyol Setelah 2 Pemainnya Postif Covid-19, Jordi Alba: Kami Makan dan Berlatih Sendiri

Seperti yang kita ketahui bahwa lagu Butter tersebut dirilis untuk menemani musim panas.

Kabar mengenai rilis album baru BTS tersebut membuat ARMY penasaran dengan kabar yang sebenarnya.

Publik tentu tetap menantikan laporan langsung dari pihak Big Hit ataupun dari BTS sendiri.

Tunggu pembaruan lebih lanjut mengenai rilis album baru BTS untuk musim panas ini.***

Editor: Nopsi Marga

Sumber: Soompi

Tags

Terkini

Terpopuler