Rumor terhadap LE SSERAFIM Semakin Marak, HYBE: Kim Garam Adalah Korban

- 7 April 2022, 21:00 WIB
HYBE menyatakan bahwa Kim Garam LE SSERAFIM adalah korban, bukan pelaku perundungan
HYBE menyatakan bahwa Kim Garam LE SSERAFIM adalah korban, bukan pelaku perundungan /IG @lesserafim

BERITASOLORAYA.com –  LE SSERAFIM adalah sebuah girl group yang akan debut di bawah naungan agensi HYBE Labels dan Source Music pada bulan Mei 2022.

LE SSERAFIM saat ini telah memiliki 5 dari 6 orang anggota, yaitu Sakura, Kim Garam, Eunchae, Chaewon, dan Yunjin.

Baru-baru ini, salah seorang anggota girl group tersebut, Kim Garam, diberitakan tengah menghadapi berita kontroversial terkait masa lalunya di sekolah menengah.

Kim Garam diduga telah berperilaku buruk di sekolahnya dan terlibat kasus bullying terhadap siswa lain di sekolahnya, seperti dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman Korea Herald.

Baca Juga: Kim Garam LE SSERAFIM Terseret Kasus Bullying, Terancam Keluar Sebelum Debut?

Namun pada Rabu kemarin, HYBE telah mengeluarkan pernyataan yang berisi bantahan terhadap rumor yang menimpa Kim Garam.

 “Setelah rumor online seputar Kim Garam diangkat, kami melakukan upaya untuk mengonfirmasi fakta,” kata agensi K-pop tersebut dalam siaran pers yang mereka adakan.

“Tuduhan semacam itu diedit dengan niat jahat untuk mempermasalahkan peristiwa masa lalu," lanjut mereka.

Kim  Garam diperkenalkan di kanal YouTube HYBE LABELS oleh Source Music pada hari Selasa yang lalu, sebagai anggota ke-2 girl group LE SSERAFIM.

Halaman:

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Korea Herald


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x