5 Rekomendasi Novel Remaja Populer yang Cocok Menemani Waktu Ngabuburit

- 10 Mei 2021, 10:00 WIB
Berikut ini rekomendasi lima buku novel yang cocok untuk mengisi waktu selama ngabuburit, di bulan suci Ramadhan.*
Berikut ini rekomendasi lima buku novel yang cocok untuk mengisi waktu selama ngabuburit, di bulan suci Ramadhan.* /PIXABAY/StockSnap

PR SOLORAYA - Di bulan Ramadhan 2021 ini, biasanya banyak orang melakukan aktivitas ngabuburit dengan berbagai cara. Seperti jalan-jalan sore, belanja makanan, menonton film dan lain-lain.

Ada juga cara asik cara mengisi waktu luang menunggu maghrib, yaitu dengan membaca buku, contohnya buku novel.

Selain bermanfaat, membaca novel tidak kalah seru dengan aktivitas lainnya asal narasinya seru. Berikut rekomendasi 5 seri novel yang seru dibaca saat ngabuburit.

Baca Juga: Konflik Israel dan Palestina Semakin Memanas, Berikut Fakta-fakta dan Kronologisnya

1. Harry Potter (7 buku)

Siapapun pasti sudah tidak asing lagi dengan nama 'Harry Potter'. Buku karya J.K Rowling ini mengisahkan Harry Potter yang hidup bersama paman, bibi, dan keponakannya yang jahat padanya setiap saat.

Suatu hari, Harry Potter mendapatkan surat dari sekolah sihir Hogwarts dan mengetahui dirinya seorang penyihir.

Selain seru, novel yang bersetting di Inggris ini memiliki fantasi magis yang bisa membuat pembaca takjub. Berjumlah 7 buku, seri novel ini sudah tersedia di toko buku terdekat.

Baca Juga: Diduga Tak Lolos TWK, Penyidik KPK Harun Al Rasyid Berhasil Pimpin OTT Bupati Nganjuk

2. Percy Jackson and The Olympians (5 Buku)

Yang kedua ada Percy Jackson and The Olympians. Pada awal cerita, seri ini mengangkat mitologi Yunani, yakni seorang pria bernama Percy.

Percy merupakan seorang demigod yang difitnah oleh Dewa Zeus karena telah mencuri petir miliknya.

Percy Jackson and The Olympians sudah sampai lima buku dan sempat dibuat dua filmnya, sementara serialnya sedang diproduksi oleh Disney. Novel karya Rick Riordan ini tersedia di gerai buku terdekat.

Baca Juga: Usai Larangan Mudik 2021 Disahkan, Jumlah Pemudik Turun 11 Persen, Begini Penjelasannya

3. Hunger Games (3 Buku)

Di rekomendasi ketiga ada Hunger Games karya Suzzane Collins. Buku ini memiliki cerita yang cukup segar bagi kalangan muda.

Hunger Games berkisah tentang anak-anak umur 12-19 tahun yang dipilih dari kedua belas distrik dan diperadukan nyawanya dalam sebuah permainan yang memiliki nama sesuai judulnya, 'Hunger Games'.

Setelah sukses dengan bukunya, Hunger Games juga mengeluarkan versi film yang tidak kalah populernya. Bahkan belum lama ini, buku prekuel dari kisah Katniss Everdeen telah terbit dengan judul 'A Song of Ballads and Snakes'.

Baca Juga: Bupati Nganjuk Terjaring OTT KPK

4. Maze Runner (3 Buku)

Maze Runner juga salah satu buku novel yang wajib dibaca untuk mengisi ngabuburit. Novel ini mengisahkan Thomas, seorang remaja dikirim pada sebuah labirin dan bertemu kawanan seumurannya.

Namun hidup mereka tidak sendiri, ada makhluk mengerikan yang menghantui di labirin tersebut.

Digarap oleh James Dashner, buku ini juga sudah diadaptasi menjadi film, dan memiliki dua buku prekuel yang tidak kalah ciamik, yaitu 'The Kill Order' dan 'Fever Code'.

Baca Juga: Kapan Waktu yang Tepat untuk Membayar Fidyah? Yuk Simak, Jangan Sampai Salah

5. Divergent (3 Buku)

Dan untuk rekomendasi kelima ada Divergent karya Veronica Roth. Buku ini menceritakan kota distopia chicago di masa depan, dimana para remaja akan dipilih dalam 5 kategori faksi yang terdiri dari Dauntless (keberanian), Candor (kejujuran), Amity (kedamaian), Erudite (kepintaran), dan Abnegation (bersukarela).

Dirilis pada tahun 2011 lalu, buku ini sama suksesnya dengan keempat novel sebelumnya dan sudah menjadi film produksi Lionsgate. Berjumlah tiga buku, novel Divergent ini sudah bisa anda dapatkan di kios buku terdekat.

Itulah 5 rekomendasi novel yang dirangkum oleh Pikiranrakyat-Soloraya.com, yang cocok untuk mengisi waktu ngabuburit.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x