Berawal Dari Diare? Ini Kisah Inspiratif Tirto Utomo Si Pencipta AQUA yang Sempat Dianggap Gila

- 29 Agustus 2023, 12:27 WIB
Profil Tirto Utomo, Pendiri Air Mineral AQUA
Profil Tirto Utomo, Pendiri Air Mineral AQUA /Kolase Instagram @sehataqua dan https://www.danone.com

BERITASOLORAYA.com – Siapa yang tidak mengenal Tirto Utomo, sosok inspiratif di balik terciptanya AQUA. Dalam merintis kariernya ia mengalami banyak sekali cobaan. Bahkan ia sempat menyerah karena susahnya menjual produk AQUA ke masyarakat pribumi. Saat itu, masyarakat masih menganggap air minum dalam kemasan sebagai sesuatu yang asing.

Sulit bagi mereka untuk menerima hal baru. Meski begitu, ia dan rekannya tetap berusaha untuk memasarkan produk AQUA dengan berbagai strategi.

Proses tersebut rupanya membuahkan hasil. Masyarakat mulai bisa menerima AQUA dan membeli produknya.

Baca Juga: Selain AQUA dan Le Minerale, Ini 5 Merek Air Minum Dalam Kemasan yang Terkenal di Indonesia

Kini, AQUA menjadi salah satu merek air minum yang populer dan besar di Indonesia. Lalu, bagaimana kisah inspiratif di balik ide pembuatan AQUA? Berikut kisahnya dikutip BeritasSoloRaya.com dari YouTube Nadia Omara.

Ide Dibalik AQUA

Pada tahun 1971, Tirto akan mengadakan perundingan negosiasi kontrak kerjasama dengan wakil perusahaan Amerika Serikat di Jakarta. Pertemuan penting tersebut nyaris gagal karena istri dari ketua delegasi Amerika mengalami sakit perut akibat diare.

Diduga ia mengalami diare akibat mengonsumsi air yang disediakan dalam rapat tersebut. Hasil pemeriksaannya menunjukkan bahwa ia mengalami gangguan pencernaan yang cukup serius.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x