Deretan Manfaat Buah Mundu yang Perlu Anda Ketahui, Bukan Hanya Kesehatan

28 Juni 2022, 09:40 WIB
Manfaat Buah Mundu /Youtube Iwan Huda/

BERITASOLORAYA.com – Berbicara manfaat buah mundu, apa Anda telah mengetahui manfaat yang dimiliki buah ini?

Anda dapat mengetahui beberapa manfaat buah mundu ini yang sayang untuk dilewatkan begitu saja.

Ada beberapa manfaat buah mundu yang perlu Anda ketahui dan sayang dilewatkan, berikut ini adalah penjelasannya:

Baca Juga: Akun Twitter YG Entertainment Kedapatan Like Tweet Akun Artis SM Entertainment, Netizen: Samyang in Your Area

  1. Sebagai pewarna alami yang lebih aman

Pertama, manfaat buah mundu salah satunya adalah dapat menjadi pewarna alami yang lebih aman.

Karotenoid dapat menghasilkan warna kuning pada buah mundu ini. Adapun karotenoid ini sendiri adalah zat warna alami yang banyak ditemui di sayur juga buah warna kuning juga oranye.

Sedangkan dalam buah mundu ini memiliki kandungan karotenoid yang cukup tinggi, jadi bisa dijadikan pewarna alami.

Baca Juga: Hasil SBMPTN 2022, Berikut 10 PTN Penerima Peserta KIP Kuliah Terbanyak di Indonesia

Sedangkan jika membahas pewarna alami, tentu lebih aman serta menyehatkan jika dibandingkan dengan pewarna yang buatan.

  1. Menangkal radikal bebas

Selanjutnya salah satu manfaat buah mundu yang lainnya adalah bisa menangkal radikal bebas.

Adanya karotenoid di dalam buah mundu ini dapat bertindak menjadi pro vitamin A serta antioksidan yang bermanfaat menangkal radikal bebas.

Perlu Anda ketahui bahwa paparan berlebihan dari radikal bebas ini dapat membawa dampak buruk bagi kesehatan.

Baca Juga: Pada PPPK Tahap 3 Tahun 2022, Ini 2 Kategori Guru Honorer Pengisi Formasi Kosong dan Usulan Tempat di P3K

Paparan berlebihan dari radikal bebas ini dapat meningkatkan risiko berbagai gangguan kesehatan Anda, termasuk penuaan dini bahkan juga penyakit kanker.

  1. Membantu dalam menjaga kesehatan jantung

Kemudian salah satu manfaat buah mundu yang lainnya adalah bisa membantu dalam menjaga kesehatan jantung.

Dalam buah mundu ini ada kandungan morelloflavone yang dapat menyehatkan bagi tubuh Anda.

Adapun morelloflavone itu sendiri adalah suatu zat yang bisa memberi sifat hipokolesterolemik dan antiaterogenik.

Baca Juga: Untuk Guru yang Telah Sertifikasi dan Non Sertifikasi, di Bawah Naungan Kemdikbud & Kemenag Wajib Tahu Ini

Dimana maknanya adalah zat ini dapat membantu dalam pencegahan penumpukan kolesterol dan plak pada pembuluh darah.

Sedangkan kolesterol yang tinggi dan penumpukan plak pada pembuluh darah merupakan kondisi yang dapat menjadi pemicu penyakit jantung.

  1. Melindungi tubuh dari alergi

Selanjutnya salah satu manfaat buah mundu lainnya yang perlu Anda ketahui adalah bisa melindungi tubuh dari alergi.

Baca Juga: Pada PPPK Tahap 3 Tahun 2022, Ini Guru Honorer yang Akan Menangkan Formasi jika Sama-sama Dari Sekolah Induk

Kandungan garcinol yang ada di dalam buah mundu ini mempunyai sifat antiperadangan, antioksidan, serta dapat melindungi tubuh dari alergi

Bahkan zat ini dapat memberi perlindungan pada Anda dari risiko kanker, diabetes, juga penyakit jantung.

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman SehatQ, itulah penjelasan dan beberapa manfaat buah mandu yang perlu Anda ketahui.

Semoga dapat bermanfaat dan menjadi referensi bagi Anda untuk lebih mengetahui manfaat buah mandu yang sayang dilewatkan.***

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: SehatQ

Tags

Terkini

Terpopuler