Waspada! 5 Kebiasaan Sehari-hari ini Ternyata Bisa Merusak Kesehatan Otak

- 25 Agustus 2023, 14:58 WIB
Waspada! 5 Kebiasaan Sehari-hari ini Ternyata Bisa Merusak Kesehatan Otak
Waspada! 5 Kebiasaan Sehari-hari ini Ternyata Bisa Merusak Kesehatan Otak /freepik.com/author/benzoix/

BERITASOLORAYA.com – Kebiasaan yang kita lakukan ternyata dapat memengaruhi kesehatan otak. Maka dari itu, penting untuk kita mewaspadai kebiasaan sehari-hari yang dapat membahayakan otak ini.

Kamu bisa mulai menghindari beberapa kebiasaan ini karena otak merupakan organ sangat penting yang harus kita jaga. Dengan menjaga kesehatan otak, kita juga akan menjaga fungsi kognitif, memori, dan kesehatan mental secara keseluruhan.

Gaya hidup yang tidak banyak bergerak

Duduk dalam waktu yang lama akan berdampak buruk bagi kesehatan otak. Hal ini dapat berpengaruh pada masalah kognitif dan memori. Oleh karena itu, kamu harus aktif setiap hari. Kamu bisa melakukan aktivitas olahraga secara rutin atau sekedar untuk jalan-jalan di lingkungan sekitar. Terlebih untuk kamu yang biasa dengan rutinitas bekerja di kantor yang lebih banyak duduk di depan komputer, kamu harus rutin berolahraga.

Baca Juga: Bintang WWE Bray Wyatt Meninggal Dunia di Usia ke-36 tahun, Apa Penyebab Kematiannya?

Kurangnya sosialisasi

Kesepian dan kurangnya sosialisasi rentan berkaitan dengan depresi, peningkatan risiko penyakit Alzheimer, dan penurunan kognitif. Untuk mengatasi hal ini, kamu harus berupaya terlibat dalam interaksi sosial. Bersosialisasi secara teratur dapat memberikan meningkatkan kesehatan mental yang lebih baik.

Kurang tidur

Tidur yang cukup sangat penting untuk fungsi otak yang optimal. Setidaknya kamu memerlukan waktu tidur tujuh hingga delapan jam per malam. Kurangya waktu tidur dapat mengganggu fungsi memori dan berpikir. Selain itu, kamu juga perlu menghindari mengonsumsi minuman berkafein seperti kopi atau teh setelah jam 6 sore karena dapat mengganggu pola tidur.

Stres kronis

Stres kronis dapat berdampak besar pada kesehatan otak karena dapat memengaruhi fungsi memori. Untuk mengurangi stres, kamis bisa melakukan latihan pernapasan dalam, yoga, dan meditasi. Habiskan waktu bersama orang-orang tersayang dan lakukan piknik agar membuatmu relaksasi dan kegembiraan. Selain itu, kamu bisa mulai menumbuhkan pola pikir positif, bersikap fleksibel, dan jangan ragu untuk mencari bantuan saat kamu membutuhkan dukungan.

Baca Juga: Bikin Netizen Penasaran, Apakah Arhan dan Azizah Sempat Pacaran? Keduanya Malah Terciduk Makin Romantis

Pola makan yang buruk

Makanan yang kamu konsumsi memiliki peran penting dalam kesehatan otak. Asupan gula yang tinggi dapat berdampak negatif pada pusat memori otak dan seiring berjalannya waktu akan merusaknya.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x