Waspada Virus Nipah, Simak Cara Penyebaran, Kelompok Berisiko, dan Pencegahan untuk Menghindarinya

- 29 September 2023, 18:52 WIB
virus nipah yang masih berhubungan dengan kelelawar
virus nipah yang masih berhubungan dengan kelelawar /Syaibatulhamdi/pixabay

BERITASOLORAYA.com – Ada informasi terkait virus nipah yang penting untuk Anda ketahui sebagai tambahan informasi.

Informasi mengenai virus nipah ini bisa menjadi cara bagi Anda untuk mengenal lebih dekat tentang virus ini.

Diketahui bahwa virus nipah ini sebenarnya sudah ada sejak puluhan tahun yang lalu, sehingga virus ini bukan virus yang baru.

Baca Juga: Jarang Diketahui, ini Dampak Suka Makan Jengkol, Pete, dan Durian pada Tubuh! Apa itu? Ini Penjelasannya..

Berkaitan dengan virus nipah tersebut, ada beberapa informasi yang penting untuk diketahui seperti cara penyebaran sampai cara pencegahan.

Berikut ini informasi virus nipah yang penting untuk Anda perhatikan penjelasannya secara lebih lengkap:

Cara Penyebaran

Informasi pertama terkait virus nipah yang bisa Anda ketahui salah satunya tentang cara penyebaran.

Ada beberapa cara penyebaran virus nipah ini yang perlu Anda ketahui, antara lain:

1. Kontak Langsung dengan Hewan

Pertama, salah satu cara penyebaran virus nipah ini bisa melalui kontak langsung dengan hewan yang terinfeksi virus nipah.

Bahkan termasuk zat ekskresi atau sekresi seperti air liur, darah, urin, atau sekresi pernapasan.

2. Konsumsi Daging Mentah dari Hewan Terinfeksi

Selanjutnya salah satu cara penyebaran virus nipah yang lainnya yakni dengan mengonsumsi daging mentah dari hewan terinfeksi atau produk makanan mentah.

Sebagai contoh nira sawit atau buah yang terkontaminasi kelelawar buah yang terinfeksi.

3. Kontak dengan Orang Terinfeksi

Kemudian cara penyebaran virus nipah yang lainnya yakni kontak dengan orang terinfeksi atau cairannya, misalnya droplet, darah, atau urin.

Kelompok Berisiko

Kedua, informasi terkait virus nipah yang juga tidak kalah penting untuk diketahui yakni tentang kelompok yang berisiko. Ada beberapa kelompok berisiko terkena virus nipah ini, antara lain:

Baca Juga: SIMAK Tips Mengecilkan Perut Buncit dengan Cepat Menurut Dr. Zaidul Akbar, Tanpa Diet dan Olahraga?

1. Peternak babi atau petugas pemotong babi di area peternakan yang dekat dengan populasi kelelawar buah.

2. Pengumpul nira atau aren atau buah lainnya yang memiliki kemungkinan dikonsumsi kelelawar buah.

3. Petugas kesehatan yang melalukan perawatan terhadap pasien yang terinfeksi oleh virus nipah.

4. Tenaga laboratorium yang melaksanakan pengelolaan spesimen pasien terinfeksi virus nipah.

5. Keluarga atau kerabat yang merawat pasien terinfeksi virus nipah ini.

Cara Pencegahan

Adapun untuk mencegah virus nipah ini semakin meluas penyebarannya, Anda perlu menghindari kontak langsung dengan hewan atau orang terinfeksi penyakit virus nipah ini, terutama kelompok berisiko.

Itulah informasi terkait virus nipah yang bisa Anda ketahui mulai dari penyebaran sampai pencegahan, semoga informasi tersebut bisa memberikan manfaat.***

Editor: Vania Puspita Anggraeni

Sumber: Instagram @kemenkes_ri


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah