Resep Awet Muda Menurut Ustadz Khalid Basalamah

- 4 Januari 2022, 10:14 WIB
 Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan empat tipe ini termasuk ke dalam ahli neraka.
Ustadz Khalid Basalamah menjelaskan empat tipe ini termasuk ke dalam ahli neraka. /Tangkapan layar YouTube/Khalid Basalamah Official.

Dalam satu kesempatan, Ustadz Khalid Basalamah menyampaikan resep awet muda di tengah pengajiannya.

“Saya kasih resep awet muda, mau nggak?” ucap Ustadz Khalid Basalamah kepada para jamaahnya.

Secara serentak, seluruh hadirin pun menjawab mau, karena memang itu adalah sebuah keinginan setiap orang.

Baca Juga: Cek Fakta: Minyak Alpukat Bermanfaat Untuk Kulit dan Rambut

Resep awet muda menurut beliau cukup sederhana dan mudah untuk dilakukan.

“Jangan suka berkelahi, kalau ada orang yang ajak antum untuk  berkelahi, tinggalkan dia berkelahi sama tembok, nggak usah dilayani,” kata Ustadz Khalid Basalamah.

Sebuah tips yang mudah sebenarnya, namun masih menyimpan pertanyaan mengapa harus dilarang berkelahi dan hal apa yang bisa menjadikan seseorang akan awet muda.

“Allah sebutkan tentang sifat ibadurrahman, hamba-hamba Allah dzat yang Maha Penyayang.

Dan Allah mengatakan salah satu ciri mereka adalah kalau mereka diajak bicara, bertengkar sama orang-orang bodoh mereka mengatakan ‘terserah kamu saja’ tinggalin,” kata Ustadz Khalid Basalamah.

Sebuah dasar yang sangat nyata tentang sebaiknya untuk tidak meladeni orang lain yang dengan sengaja berusaha menguji kesabaran manusia lainnya.

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Instagram @ustad.khalidbasalamah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah