Soal IKN, Begini Kata Anies Baswedan. Ada Pesan Keadilan hingga Jakarta sebagai Kota Global

14 Maret 2022, 21:40 WIB
Soal IKN, Begini Kata Anies Baswedan. Ada Pesan Keadilan hingga Jakarta sebagai Kota Global /Foto: Instagram @aniesbaswedan/

BERITASOLORAYA.com - Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) mendapatkan respon berupa kesan dan harapan dari para Gubernur Indonesia.

Salah satu yang menyatakan kesan dan harapan terkait Ibu Kota Nusantara (IKN) adalah Anies Baswedan, Gubernur Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Anies Baswedan mengatakan bahwa dirinya secara khusus membawa air dan tanah dari Kampung Akuarium Jakarta Utara.

Baca Juga: Ingin Gelar Ganda, Coba Jalani Double Degree. Begini Penjelasannya dari Ristekdikti

"Kami dari Jakarta membawa air dan tanah yang secara khusus kemarin diambil oleh ibu-ibu dari kampung Akuarium Jakarta Utara, ucapnya dikutip BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin, 14 Maret 2022.

Ia mengatakan bahwa air dan tanah tersebut dibawa dengan harapan bahwa kota baru yang dibangun nantinya akan menjadi Ibu Kota yang mengedepankan dan memprioritaskan manfaat kebanyakan.

"Sebagaimana masyarakat di Kampung Akuarium yang dahulunya tersingkirkan, termarjinalkan, kemudian sekarang mereka digaris depankan dan mendapat fasilitas," ujarnya.

Baca Juga: Robot Forex Banyak Dipakai, Begini Kelebihannya

Hal tersebut juga merupakan sebuah pesan untuk Indonesia agar menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat.

"Ini pesan untuk Republik ini, dihadirkan untuk melindungi setiap tumpah darah dan dihadirkan untuk menghadirkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," ucapnya.

Anies berharap bahwa pembangunan IKN mampu menghadirkan pesan utama mengenai keadilan sebagaimana pendirian Republik Indonesia.

Baca Juga: Kunjungi Tugu Titik Nol Kilometer IKN, Berikut Komentar Beberapa Gubernur yang Ikut Bersama Presiden Jokowi

"Hal itulah yang dititipkan dari tanah ini, semoga di Kota yang dibangun ini, kemudian akan menjadi ibu kota yang akan bisa menghadirkan pesan utama dan pertama atas pendirian Republik ini, yaitu Keadilan sosial dari seluruh rakyat Indonesia," tuturnya.

Ia mengatakan juga bahwa hal tersebut dapat menjadi sebuah peluang untuk Jakarta mempercepat pembangunan Kota Global.

"Bagi kami di Jakarta, ini harus dipandang sebagai peluang. Peluang untuk makin mempercepat pembangunan di Jakarta sebagai kota global di dunia, "ucapnya.

Baca Juga: Mnet Akan Buat Survival Untuk Grup Band, Pemenang Bisa Rekaman dan Produksi Album Sendiri

"Kota global dunia yang setara dengan kota-kota global lainnya," tambahnya.

Anies menyebutkan beberapa unsur-unsur utama kota global, seperti mobilats penduduk berbasis kendaraan umum dan ramah lingkungan, fasilitas kesehatan dan pendidikan berbasis Nasional, dan beberapa unsur yang lain.

" Kami di Jakarta menyambut ini sebagai sebuah kesempatan untuk mempercepat Jakarta menjadi salah satu pusat Kota global dunia,"katanya.

Baca Juga: Tunjangan Profesi Guru (TPG) Dapat Dihentikan dan Batal? Begini dari Kemendikbudristek

Kota global yang dimaksud meliputi beberapa aspek. Diantaranya aspek ekonomi, budaya, sosial dan pendidikan yang harus dikembangkan.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: YouTube Sekretariat Presiden

Tags

Terkini

Terpopuler