Jelang Masa Larangan Mudik Lebaran 2021, Polresta Sidoarjo Siagakan 200 Personel di Titik Penyekatan

- 5 Mei 2021, 13:40 WIB
Ilustrasi. Polresta Sidoarjo menyiagakan 200 personel di titik-titik penyekatan, menjelang masa larangan mudik Lebaran 2021.*
Ilustrasi. Polresta Sidoarjo menyiagakan 200 personel di titik-titik penyekatan, menjelang masa larangan mudik Lebaran 2021.* /ANTARA/Dok Humas Pemprov Jabar.

PR SOLORAYA - Menjelang masa larangan mudik Lebaran 2021, Polresta Sidoarjo akan menyiagakan 200 personel untuk berjaga di titik penyekatan pada tanggal 6-17 Mei 2021.

Penyiagaan ratusan personel dari Polresta Sidoarjo tersebut sebagai upaya antisipasi terhadap penyebaran Covid-19, akibat mudik Lebaran 2021.

Selain itu, Kombespol Sumardji selaku Kepala Kepolisian Resor Kota Sidoarjo mengatakan, bahwa pihaknya telah bekerjasama dengan berbagai satuan yang ada di Kabupaten Sidoarjo, untuk menghadang masyarakat yang nekat mudik selama Lebaran 2021.

Baca Juga: Hindari Lonjakan Kasus Covid-19, Menag Yaqut Cholil Qoumas Tegaskan untuk Sholat Ied di Rumah: Itu Sunnah

Berbagai satuan yang terlibat dalam Operasi Ketupat Semeru 2021 dalam rangka menghadang pemudik selama pemberlakuan larangan mudik Lebaran 2021 antara lain TNI, Dishub, Satpol PP, dan elemen-elemen lainnya.

“Seperti dari unsur TNI, Dishub, Satpol PP, dan elemen yang lain siap melaksanakan Operasi Ketupat Semeru 2021,” ujar Sumardji.

Melalui persiapan tersebut, Sumardji berharap agar masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan dan Hari Raya Idul Fitri 2021 dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

Baca Juga: 8 Singa di Kebun Binatang India Positif Covid 19, Pemerintah: Tidak Berpotensi Menular

Rencananya, berbagai personel gabungan hingga komunitas setempat akan dilibatkan dan disebarkan di seluruh titik penyekatan menjelang Operasi Ketupat Semeru 2021.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x