Timbulkan Kerumunan, Polisi Bubarkan Pengunjung dan Tutup Kolam Renang di Tangerang Selatan

- 19 Mei 2021, 20:20 WIB
ilustrasi. Menyebabkan kerumunan, kepolisian membubarkan pengunjung dan menutup kolam renang di Tangerang Selatan.
ilustrasi. Menyebabkan kerumunan, kepolisian membubarkan pengunjung dan menutup kolam renang di Tangerang Selatan. /Pexels/sergio souza

PR SOLORAYA - Pada saat libur Lebaran, masyarakat biasanya melakukan aktivitas untuk menghibur diri.

Salah satu hiburan yang dapat dilakukan selama libur Lebaran adalah mengunjungi tempat wisata.

Dengan mengunjungi tempat wisata di masa libur Lebaran, kita dapat melakukan berbagai macam hal, mulai dari berjalan-jalan ria hingga berenang di kolam renang yang memiliki banyak wahana.

Baca Juga: Prediksi Atalanta Vs Juventus di Final Coppa Italia: Potensi Duel Cristiano Ronaldo Vs Luis Muriel

Namun pada tahun 2021 ini, pemerintah membatasi kuota pengunjung wisata. Hal ini disebabkan adanya pandemi Covid-19 yang masih belum kunjung selesai.

Belum lama ini, kepolisian menutup kolam renang Tirta Agung, yang berlokasi di Ciputat, Tangerang Selatan.

Hal ini sebagaimana dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com dari PMJ News, pada Rabu 19 Mei 2021.

Baca Juga: Bekerja dengan Durasi Waktu Lama Lebih Berisiko Kematian? Berikut Ini 5 Fakta dari WHO

Penutupan kolam renang dilakukan, lantaran terjadi kerumunan yang berlebihan atau overcapacity di taman air itu.

Halaman:

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x