Berikut Ini Prioritas Presidensi G20 Indonesia, Yang Akan Disampaikan Presiden Jokowi Kepada Menlu Amerika

- 15 Desember 2021, 12:00 WIB
Sudah Diverifikasi Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Anthony J. Blinken, pada Senin, 13 Desember 2021, di Istana Merdeka, Jakarta.
Sudah Diverifikasi Presiden Joko Widodo melakukan pertemuan bilateral dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Anthony J. Blinken, pada Senin, 13 Desember 2021, di Istana Merdeka, Jakarta. /Instagram @sekretariat.kabinet
 
 
BERITASOLORAYA.com - Indonesia saat ini sejak setahun penuh memegang Presidensi G20 (Group of Twenty) yang diserahkan langsung di roma Italia. 
 
Hal tersebut menjadi suatu kebanggaan bagi Indonesia, di mana apresiasi luar biasa dari negara besar terhadap Negara Indonesia.
 
Di tengah pandemi ini Indonesia membuktikan bahwa ekonomi indonesia memiliki resiliensi yang baik untuk dunia Internasional.
 
Terkait hal itu Indonesia menjadi fokus besar oleh negara luar khususnya pemerhati ekonomi. Sehingga pada tanggal 13 Desember 2021 dapat dilihat di Istana Negara, Presiden Jokowi baru saja menerima kunjungan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat.
 
Dikutip BeritaSoloRaya.com dalam postingan yang diunggah akun Instagram @sekretariat.kabinet senin, 13 Desember 2021.
 
Dalam sebuah postingan menampilkan Presiden Jokowi bersalaman jarak jauh dengan Menlu Amerika bernama Anthony J. Blinken di Istana Merdeka, Jakarta.
 
Diketahui dalam pertemuan tersebut, Presiden Jokowi menyampaikan sejumlah agenda prioritas presidensi G20 Indonesia.
 
Pada pertemuan tersebut juga diharapkan Indonesia dan Amerika Serikat dapat menjadi mitra di bidang ekonomi, investasi hingga kesehatan. 
 
Melansir dari Kemendag dapat dilihat dalam sebuah postingan pada tanggal 13 Desember 2021 tentang prioritas apa saja yang akan disampaikan Presiden Joko Widodo.
 
Hal tersebut pun bertepatan dengan kunjungan Menlu Amerika Serikat ke Indonesia. Di mana dapat dilihat tertulis 5 Prioritas Presidensi G20 Indonesia 2022 sebagai berikut.
 
1. Meningkatkan produktivitas
 
2. Membangun ekonomi dunia yang tangguh dan stabil
 
3. Mendorong Pertembuhan yang inklusif dan berkelanjutan 
 
4. Menciptakan lingkungan yang kondusif bagi kemitraan antarpemangku kepentingan
 
5. Memperkuat kepemimpinan kolektif global
 
Lebih lanjut diharapkan dengan visi pemulihan pandemi kuat, tangguh dan berkelanjutan di seluruh dunia. Indonesia memastikan agenda prioritas G20 ini sejalan dengan kepentingan nasional dan kepentingan negara-negara berkembang di dunia.
 
Semoga Negara kita tercinta dapat segera bangkit dan pulih bersama Negara berkembang lainnya di seluruh dunia, termasuk harapan dan cita-cita bangsa bisa tercapai dengan baik dan lancar.***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Instagram @sekretariat.kabinet


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x