Bela ACT, Tagar ‘KamiPercayaACT’ Ikut Trending, Warganet: Klarifikasi Jangan Mundur

- 8 Juli 2022, 19:10 WIB
Ilustrasi. ACT diminta klarifikasi /Pixabay/Activedia
Ilustrasi. ACT diminta klarifikasi /Pixabay/Activedia /

BERITASOLORAYA.com – Dalam masa penyelidikan kasus dugaan penyalahgunaan dana ACT, warganet yang membela tidak segan meramaikan tagar #KamiPercayaACT.

Bukan tanpa alasan, pasalnya, ACT telah menjadi lembaga sosial berskala besar dengan hasil kerja yang mencakup berbagai negara di penjuru dunia.

Melalui tagar #KamiPercayaACT, warganet menyuarakan berbagai pendapatnya tentang bagaimana ACT seharusnya tidak dipojokkan.

Baca Juga: CPNS dan PPPK 2022. Begini Tahapan Penetapan Hingga Cara Daftar Seleksi Tahun Ini

Buntut kasus ACT pun menyeret lembaga ini untuk dikaitkan dengan isu terorisme. Namun, ACT dinyatakan bersih dari tuduhan tersebut berdasarkan laporan BNPT.

Kami lebih percaya ACT karna mereka selalu terdepan dalam penanggulangan bencana di setiap daerah maupun internasional.. Masa korban bantuan bencana dibilang teroris,” ungkap akun @cus_40***ng93.

Tagar #KamiPercayaACT juga bergaung sebagai bentuk kekecewaan warganet kepada pemerintah karena mencabut izin ACT.

Jika memang ada penyelewengan dana oleh petinggi ACT, seharusnya yang dihakimi adalah pelakunya, bukan lembaganya.

Baca Juga: Bacaan Niat Sholat Idul Adha dan Tata Caranya Lengkap dari MUI 

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah