Polisi Selidiki Temuan 1 Kontainer Beras Bansos yang Dikubur dalam Tanah di Depok, Ini Potretnya

- 2 Agustus 2022, 09:30 WIB
Temuan  Beras Bansos Pemerintah Covid-19 Seberat 1 Ton Di Depok yang dikubur di dalam tanah
Temuan Beras Bansos Pemerintah Covid-19 Seberat 1 Ton Di Depok yang dikubur di dalam tanah /Instagram/@memomedsos

BERITASOLORAYA.com - Warga Depok dikejutkan oleh penemuan beras Bantuan Sosial (Bansos) dari Presiden yang dikubur di tanah lapang Jalan Tugu Jaya, Tirtajaya, Sukmajaya, Depok, Jawa Barat, pada Minggu, 31 Agustus 2022.

Beras yang merupakan bansos dari Presiden yang dikubur tersebut diperkirakan mencapai satu kontainer.

Beras bansos dari Presiden Jokowi yang semestinya diberikan kepada warga terdampak pandemi COVID-19.

Baca Juga: Resmi! Kemdikbud Wajibkan Semua Guru Lakukan Ini, Tendik Harus Segera Bersiap!

Lebih lanjut, penemuan beras tersebut terungkap saat ahli waris pemilik lahan melakukan penggalian tanah dengan menggunakan alat berat.

Beras tersebut ditemukan setelah dilakukan penggalian menggunakan alat berat jenis eskavator selama dua hari penggalian.

Adapun penemuan beras yang ditimbun tersebut adalah merek "Beras Kita" Premium kemasan 20 kilogram (kg).

Kemudian untuk kondisi beras sendiri dalam kondisi rusak. Hal ini kemungkinan akibat ditimbun dalam jangka waktu yang lama.

Baca Juga: Info Guru! Benarkah Kurikulum Merdeka Resmi Dibatalkan dan Tidak Berlaku Lagi? Kemdikbud Beri Jawaban Ini

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: PMJ News Twitter @JNE_ID


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x