Jelang Penghapusan, Kontrak Tenaga Honorer Malah Diperpanjang di Wilayah Ini. Ada Apa? Simak di Sini...

- 20 Februari 2023, 18:58 WIB
Ilustrasi tenaga honorer
Ilustrasi tenaga honorer /Diskominfo Bandung

BERITASOLORAYA.com – Informasi penghapusan tenaga honorer masih menjadi perbincangan hangat di kalangan pegawai di instansi pemerintahan dan juga mayarakat luas.

Menurut rencana, pemerintah akan memberlakukan penghapusan tenaga honorer secara efektif pada bulan November 2023 ini.

Banyak instansi pemerintah di pusat maupun daerah yang telah mulai menjalankan berbagai tindakan yang berkaitan dengan penghapusan tenaga honorer tersebut.

Banyak yang melakukan pemberhentian tenaga honorer, namun banyak juga yang masih mengkaji ulang dan menerapkan kebijakan sesuai kondisi di wilayah masing-masing.

Baca Juga: Ternyata Candi Prambanan Tidak Hanya Tempat Wisata, Cek Faktanya

Seperti yang terjadi di wilayah Musi Banyuasin (Muba) yang melakukan perpanjangan kontrak kerja bagi sejumlah tenaga honorer di wilayahnya.

Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin masih terus berupaya mencari solusi terbaik bagi permasalahan tenaga honorer, seperti dikutip BeritaSoloRaya.com dari Infopublik.id.

Solusi tersebut termasuk masalah pendataan dan rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di tahun 2023.

H. Apriyadi selaku PJ. Bupati Muba menyampaikan hal tersebut melalui Drs Syafaruddin Msi selaku Asisten Administrasi Umum Setda Muba.

Halaman:

Editor: Rita Azlina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x