TETAP WASPADA, Indonesia Bergerak Menuju Endemi Covid-19. Ini yang Harus Diperhatikan...

- 20 April 2023, 14:40 WIB
Ilustrasi. Indonesia telah bergerak dari pandemi menuju endemi Covid-19
Ilustrasi. Indonesia telah bergerak dari pandemi menuju endemi Covid-19 /Pexels/Karolina Grabowska

BERITASOLORAYA.com - Kabar baik datang dari dunia kesehatan bahwa pandemi Covid-19 di Indonesia telah beranjak status dari pandemi menuju endemi.

 

Sebagaimana pada Maret 2023 lalu bahwa fasilitas layanan kesehatan Wisma Atlet telah ditutup setelah pandemi Covid-19 mulai berangsur membaik.

Meskipun kebijakan PPKM telah dicabut, tapi perlu diingat bahwa status kedaruratan kesehatan masyarakat atas bencana nasional Covid-19 masih berlaku.

Baca Juga: Simak Sebelum Mudik, Ini Alasan Mesin Wajib Mati Selama Pengisian Bahan Bakar!

Dikarenakan masa transisi pandemi yang bersifat global yang tentunya memiliki pengaruh besar dan masa yang panjang.

Meskipun saat ini pandemi Covid-19 telah ditetapkan sebagai endemi, satgas penanganan Covid-19 pusat dan daerah tetap difungsikan.

Sesuai yang dikutip BeritaSoloRaya.com dari laman resmi Indonesia.go.id, apabila nanti muncul varian bari SARS COV-2, pemerintah telah menyusun strategi agar tidak terjadi lonjakan kasus.

Baca Juga: Hasil Seleksi Pascasanggah PPPK Guru 2022 Diumumkan, Nadiem Beberkan 6 Poin Penting Ini

Dikatakan bahwa tingkat imunitas masyarakat mencapai 95,8 persen, kesiapan kapasitas kesehatan juga lebih baik, serta adanya pemulihan ekonomi yang berjalan cepat.

 

Sesuai yang dikutip dari laman resmi Sehat Negeriku, Dirjen WHO juga menyatakan bahwa saat ini seluruh dunia telah mendapatkan tanda hilangnya pandemi.

“Sesuai pengumuman Dirjen WHO kita saat ini seluruh dunia telah menghadapi masa yang menggembirakan karena tanda tanda hilangnya pandemi COVID mulai terlihat, termasuk di Indonesia” ujar Juru Bicara Kementerian Kesehatan dr. Mohammad Syahril, Sp.P, MPH .

Baca Juga: Nunuk Suryani Sebut Ada Lebih dari 600 Ribu Kuota PPPK Guru Tahun 2023, Tapi Tergantung Ini …

Salah satu strategi WHO untuk menyiapkan transisi pandemi menuju endemi di Indonesia juga diungkapkan oleh dr. Syahril adalah seperti berikut.

Strategi pertama yakni dimulai dari sosialisasi kepada masyarakat bahwa pandemi Covid-19 masih terdapat risikonya, lalu melakukan vaksinasi lengkap mulai vaksinasi 1, vaksinasi 2, dan booster.

Selanjutnya pemerintah harus memastikan sistem pelayanan kesehatan secara lengkap untuk mengantisipasi adanya lonjakan kasus.

Baca Juga: 25 Link Twibbon Lebaran yang Cantik, Menarik, dan Cocok Dipasang di Status Medsosmu. Yuk Pasang...

Tentunya beberapa strategi di atas juga harus didukung dengan upaya pengendalian yang dilakukan menyeluruh serta berkesinambungan.

Itulah beberapa upaya yang harus dilakukan terkait transisi pandemi Covid-19 menjadi endemi di Indonesia. Semoga bermanfaat!***

Editor: Datu Puan Absa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah