ASN Bersiap, Ini 35 Kementerian dan Lembaga yang akan Pindah ke IKN Nusantara di Tahun 2024

- 24 Juli 2023, 12:01 WIB
ASN Bersiap, Ini 35 Kementerian dan Lembaga yang akan Pindah ke IKN Nusantara di Tahun 2024
ASN Bersiap, Ini 35 Kementerian dan Lembaga yang akan Pindah ke IKN Nusantara di Tahun 2024 /Dokumen kominfo.go.id/

BERITASOLORAYA.com- Kawasan IKN (Ibu Kota Negara) Nusantara pembangunannya ditargetkan selesai pada tahun 2024 mendatang untuk tahap 1.

Sehubungan dengan hal tersebut, beberapa lembaga dan kementerian pemerintahan sudah dapat mulai untuk berpindah ke kawasan IKN Nusantara.

Pada pembangunan Ibu Kota IKN Nusantara memang targetnya terdiri dari beberapa tahap, yaitu 5 tahapan. Tahap pertama pada tahun 2022 hingga 2024. Lalu, pada tahap kedua ditargetkan tanggal 2030-2034 . Tahap keempat tahun 2035-2039 dan dilanjutkan tahap terakhir tahun 2040-2045.

Baca Juga: 2 HARI LAGI! Kemenag Buka Peluang Pelatihan untuk Guru Kategori Ini, Gratis dan Bersertifikat!

KemenpanRB juga tengah mempersiapkan para ASN ke ibu kota IKN Nusantara. Dijelaskan sesuai dokumen Surat Kementerian PANRB kepada Otorita IKN mengenai penyampaian data sementara ASN 35 K/L terdapat sejumlah 16.990 yang akan dipindah ke IKN Nusantara, baik untuk ASN dan petugas Hankam (pertahanan dan keamanan) pada tahun 2024.

Berdasarkan 16.990 ASN yang akan pindah ke IKN sejumlah 35 lembaga dan Kementerian, yang di dalamnya termasuk juga ada 4 kementerian koordinator.

Selain itu, ada data komposisi ASN dan petugas Hankam yang disampaikan KemenpanRB yang pada tahun 2024 berpindah ke IKN, sebanyak 11.274 ASN yang dikoordinir oleh PPN/Bappenas dan PANRB.

Lalu, sisanya adalah personel Hankam sebanyak 5.176 yang dikoordinir sendiri oleh Kementerian Pertahanan. ASN yang berpindah ke IKN termasuk juga struktur keluarga

Berikut daftar 35 kementerian dan lembaga yang pegawainya pindah ke IKN, diantaranya adalah:

1. Pegawai Kemenko Bidang Politik, Hukum, dan Kemanan.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah