NO WORRY WORRY, Guru Honorer Tak Dapat Penempatan PPPK Guru 2023 Langsung Direkrut Tahun 2024? Pakai Jalan Ini

- 6 September 2023, 11:09 WIB
ilustrasi. Nunuk Suryani jelaskan Kemendikbud sudah siapkan opsi khusus bagi guru honorer tak dapat penempatan di PPPK guru 2023.
ilustrasi. Nunuk Suryani jelaskan Kemendikbud sudah siapkan opsi khusus bagi guru honorer tak dapat penempatan di PPPK guru 2023. /dok. instagram @nunuksuryani

BERITASOLORAYA.COM - Pengadaan PPPK guru 2023 sudah sebentar lagi datang, para guru honorer dan calon guru lain yang berstatus sebagai pelamar umum sudah siap antri mendaftar. Terkait mekanisme, tetap akan menggunakan sistem prioritas, yang mana guru honorer dan eks THK II yang sudah lulus passing grade tahun 2021 akan menempati P1 atau prioritas pertama.

Baca Juga: INGAT! Ini Persyaratan Mutlak Honorer untuk Mendaftar PPPK 2023, Tidak Semua Bisa Ikut Seleksi, lho

Sementara golongan P2 ditempati oleh eks THK II, golongan P3 akan ditempati tenaga honorer yang memiliki masa kerja lebih dari 3 tahun, dan P4 ditempati oleh tenaga honorer dengan masa kerja di bawah 3 tahun serta para calon guru yang telah lulus dari PPG prajabatan.

Sangat disayangkan, dengan jumlah guru honorer dan para pelamar yang membludak, formasi pemenuhan kebutuhan untuk PPPK guru 2023 ternyata hanya sebanyak 299 ribu saja.

Fenomena yang sama pun kembali terulang di pengadaan PPPK guru 2023, usai pada pengadaan yang lalu banyak guru tak mendapat penempatan sebab sedikitnya usulan formasi dari daerah.

Padahal, diketahui bahwa Indonesia sedang dalam keadaan darurat guru yang mana tahun 2024 banyak guru-guru PNS akan sampai di masa purnabakti atau batas usia pensiun.

Kemendikbud yang melihat hal ini mengusulkan formasi sebanyak 600 ribu lebih, tetapi sayang seribu sayang formasi yang diusulkan oleh pemda tak sebanyak itu.

Halaman:

Editor: Tsamarah Atikah Nurdiyanah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x