ALHAMDULILLAH, Kemenag Rilis Layanan One Stop Service untuk Pegawai yang akan Pensiun, Apa Maksudnya?

- 22 September 2023, 13:38 WIB
Kementerian Agama berikan pelayanan One Stop Service untuk pegawainya
Kementerian Agama berikan pelayanan One Stop Service untuk pegawainya /kemenag.go.id

 

BERITASOLORAYA.com – Kabar gembira, mulai tahun ini Kementerian Agama (Kemenag) menerapkan One Stop Service untuk melayani pegawai yang akan pensiun.

Dengan adanya layanan One Stop Service ini, para pegawai di lingkup Kemenag tidak diharuskan mengurus kelengkapan dokumen ketika menjelang pensiun.

“Tahun ini kita terapkan One Stop Service bagi pegawai yang akan memasuki masa pensiun. Mereka tidak perlu mengurus ke sana – ke mari, tinggal datang, satu hari selesai rekam biometrik dengan layanan One Stop Service ini,” kata Sekjen Kemenag Nizar Ali di Jakarta, Rabu, 20 September 2023.

Baca Juga: Cara Mendapatkan E-Sertifikat Komputer untuk Daftar Seleksi CPNS 2023, Lengkap Beserta Ketentuannya

Dengan adanya pelayanan One Stop Service ini diharapkan dapat memudahkan pegawai yang sudah memasuki masa pensiun untuk mengurusnya.

Adapun Biro Kepegawaian Kemenag telah menjalin kerja sama dengan PT. Taspen untuk mengimplementasikan program ini.

Lebih lanjut, One Stop Service ini merupakan pelayanan terpadu satu pintu, satu waktu, serta satu tempat untuk menghimpun berbagai jenis layanan yang berkaitan dengan proses pensiun.

Baca Juga: Formasi Kosong, Bagaimana Nasib P3 dan P4 Pelamar Tes PPPK Guru 2023? Simak Ketentuannya

Halaman:

Editor: Tria Ari Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x