BPJS Kesehatan Membuka Lowongan Pekerjaan Untuk Lulusan Minimal D3, Simak Ini Dia Persyaratannya

- 31 Desember 2023, 18:02 WIB
BPJS Kesehatan Membuka Lowongan Pekerjaan Untuk Lulusan Minimal D3, Simak Ini Dia Persyaratannya
BPJS Kesehatan Membuka Lowongan Pekerjaan Untuk Lulusan Minimal D3, Simak Ini Dia Persyaratannya /Instagram @bpjskesehatan_ri/

BERITASOLORAYA.com – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial atau BPJS Kesehatan Republik Indonesia membuka lowongan pekerjaan untuk lulusan minimal D3. Pendaftaran dibuka hingga 28 Februari 2024.

Deskripsi pekerjaan untuk lowongan kerja pegawai BPJS adalah di bagian administratif dan aktivitas pendukung lainnya yang berhubungan dengan program kerja di lembaga tersebut. Selain itu, juga melaksanakan pedoman kerja yang ditetapkan oleh organisasi.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari laman Instagram @bpjskesehatan_ri, Minggu 31 Desember 2023, berikut kualifikasi untuk lowongan pegawai BPJS Kesehatan:

Baca Juga: Harga Bahan Pokok Bawang Merah Capai 44.000 Rupiah per Kilogram Menjelang Tahun Baru di Jakarta Pusat?

1. Bersedia bekerja secara penuh waktu
2. Usia maksimal 25 tahun
3. Belum menikah
4. Pendidikan minimal D3 semua jurusan
5. Indeks Prestasi Kumulatif minimal 2,75 dari skala 4
6. Akreditasi perguruan tinggi minimal B atau baik
7. Bersedia ditempatkan di wilayah kerja kantor cabang BPJS Kesehatan termasuk kantor di kota atau kabupaten.

Saat ini, BPJS Kesehatan RI memiliki 1 kantor pusat, 12 Kantor Deputi Wilayah, 126 kantor cabang, dan 389 kantor yang tersebar di kabupaten/kota di seluruh wilayah Indonesia.

Dokumen pendaftaran yang perlu disiapkan calon pelamar adalah:

1. Curriculum Vitae
2. Kartu Tanda Penduduk
3. Bukti Akreditasi Perguruan Tinggi
4. Ijazah Pendidikan Terakhir
5. Surat Keterangan Catatan Kepolisian
6. Screenshot foto selfie di Fasilitas Kesehatan yang bekerjasama dengan BPJS Kesehatan. Foto tersebut diunggah di Feed Instagram dengan caption bertema Transformasi Mutu Layanan.

Dari unggahan foto itu juga diberi deskripsi tentang pengalaman mendapatkan pelayanan di Fasilitas Kesehatan yang mudah, cepat dan setara. Lalu diberi tagar #MakinMudah #MakinCepat #SemuaSetara.

Serta wajib melakukan tag dan follow akun resmi Instagram @bpjskesehatan_ri. Akun Instagram pelamar juga jangan dikunci.

Halaman:

Editor: Windy Anggraina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x