Lanjut di Juventus, Alvaro Morata Akan Reuni dengan Massimiliano Allegri

31 Mei 2021, 10:20 WIB
Alvaro Morata dikabarkan akan bertahan di Juventus selama setahun ke depan, ia akan reuni dengan Massimiliano Allegri. /Twitter.com/@juventusfcen

PR SOLORAYA – Striker Juventus, Alvaro Morata, dikabarkan akan tetap bisa memperkuat timnya pada musim 2021/22 mendatang.

Alvaro Morata didatangkan oleh Juventus sebagai pemain pinjaman dari Atletico Madrid sejak 2020 lalu.

Sebelum kembali ke Juventus, Alvaro Morata sudah pernah membela Si Nyonya Tua pada musim 2014-2016 silam.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Selamat Hari Lahir Pancasila 1 Juni 2021 dan Cara Menggunakannya

Kala itu Juventus mendatangkan Alvaro Morata dari Real Madrid yang telah dibelanya selama 4 musim.

Pemain berkebangsaan Spanyol itu akan menjalani periode kedua peminjamannya sebagai opsi memperpanjang selama setahun.

Dalam memperpanjangnya, Juventus dikabarkan harus mengeluarkan biaya sebesar 10 juta euro atau sekira Rp174 miliar.

Baca Juga: Salah Satunya Dapat Menstabilkan Gula Darah, Ini 5 Manfaat Daun Srikaya bagi Kesehatan Tubuh

Dikutip PikiranRakyat-SoloRaya.com dari laman ANTARA, Alvaro Morata mencetak 20 gol dalam 44 laga musim 2020/21.

Kini Juventus akan dilatih kembali oleh Massimiliano Allegri setelah manajemen kurang puas dengan kinerja Andrea Pirlo.

Tampaknya akan ada peran penting dari Allegri untuk mempengaruhi keputusan Juventus dalam mempertahankan Morata.

Baca Juga: Makna 5 Lambang Pancasila Berikut Bunyinya, Yuk Pahami Maknanya

Sebelumnya pada musim 2014-2016, Allegri pernah bekerja sama dengan Morata sebagai pelatih-pemain di Juventus.

Terang saja Allegri sudah pernah melatih Juventus pada 2014-2019 lalu sebelum Juventus mendatangkan Maurizio Sarri pada 2019 dan Andrea Pirlo pada 2020.

Morata yang merupakan mantan pemain Real Madrid dan Chelsea itu dikabarkan juga memiliki keinginan kuat untuk bertahan di Juventus.

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar Banpres BPUM BRI di eform.bri.co.id, Dapatkan Bantuan BLT UMKM hingga Rp3,6 Juta

Hanya saja kesulitan finansial yang mendera Juventus (dan klub Italia lainnya) sepertinya akan mempengaruhi harga dan kesepakatan dengan Morata.

Namun klub pemilik Morata saat ini, Atletico Madrid, dikabarkan menolak upaya tersebut dan tidak berniat menurunkan kesepakatannya.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler