Menuju ASEAN Para Games 2022, Menpora Targetkan Juara Umum

28 Juli 2022, 21:48 WIB
Menpora Zainudin Amali secara optimis menargetkan juara umum untuk Indonesia pada ASEAN Para Games 2022 /www.kemenpora.id

BERITASOLORAYA.com - Perhelatan olahraga disabilitas se-Asia Tenggara, ASEAN Para Games 2022 sebentar lagi dilaksanakan. Ajang kompetisi ini akan dilaksanakan dari tanggal 30 Juli 2022 sampai 6 Agustus 2022.

Indonesia kembali dipercaya sebagai tuan rumah ASEAN Para Games 2022 ini. Berstatus sebagai tuan rumah, Menpora menargetkan Indonesia menjadi juara umum. 

Sementara itu, pembukaan ASEAN Para Games 2022 akan digelar di Stadion Manahan, 30 Juli mendatang.  Venue perlombaan akan digelar di Kota Solo, Sukoharjo, Karanganyar, dan Semarang.

Baca Juga: Ini 8 Tempat Wisata di Ciwidey Bandung yang Wajib Dikunjungi karena Menyajikan Panorama Indah

Dilansir BeritaSuoloRaya.com dari situs resmi Kemenpora, Menpora RI Zainudin Amali bersama Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, pada Senin, 25 Juli 2022 pagi mengecek simulasi proses penyambutan para atlet atau tamu negara peserta ASEAN Para Games 2022.

Menpora Amali menilai persiapan penyambutan atlet, mulai dari penjemputan, pengumpulan paspor, jalur keluar imigrasi, hingga sambutan di luar bandara, semuanya sudah dipersiapkan dengan baik dan cepat.

Menpora Amali juga berharap ajang ASEAN Para Games 2022 di Solo kali ini terselenggara dengan sukses dari segala aspek. Malai dari aspek penyelenggaraan, prestasi, administrasi, hingga sukses ekonomi untuk masyarakat.

Baca Juga: Jadwal Liga 1 2022 Pekan 2, Jangan Sampai Ketinggalan!

Ia berharap semua atlet menyumbangkan medali untuk Indonesia sehingga Indonesia menjadi juara umum.

Menurut Menpora, pembinaan olahraga paralimpik saat ini diselenggarakan dengan sangat baik, sesuai arahan Presiden Joko Widodo. Ia menyebut di era Jokowi para atlet disabilitas memiliki kesetaraan dengan atlet normal.

Serba Mendadak

Senin, 25 Juli 2022 pagi, bertempat di Pendhapi Gede, Balai Kota Surakarta, Jawa Tengah, Menpora RI Zainudin Amali menjadi Pembina Upacara Pengukuhan Kontingen Indonesia ASEAN Para Games 2022.

Baca Juga: Lirik Lagu Merakit okeh Yura Yunita, Tak Pernah Menyerah, Berani Melangkah

Di acara ini, Menpora Amali mengungkapkan bahwa sebenarnya Indonesia menjadi tuan rumah dalam situasi serba mendadak. Sebab yang seharusnya menjadi tuan rumah Asean Para Games 2022 adalah Vietnam, tetapi Vietnam tidak sanggup.

Oleh karena itu, Senny Marbun memperjuangkan agar Indonesia menjadi tuan rumah untuk kegiatan tersebut. 

"Atas perjuangan Ketua Umum NPC dan restu dari Presiden Jokowi, kita bisa menjadi tuan rumah dan memberi kesempatan atlet bisa bertanding. Oleh karenanya, saya berharap para atlet, pelatih dan tenaga pendamping berkonsentrasi penuh menghadapi pertandingan," ujar Menpora Amali.

Baca Juga: Lirik Lagu Pelangi oleh HIVI yang Pernah Menangkan Penghargaan Dahsyatnya Award

Andi Herman, CdM Kontingen Indonesia untuk ASEAN Para Games 2022 menyampaikan bahwa kondisi atlet saat ini dalam keadaan sehat dan siap bertanding.

Juara umum adalah target utama kontingen Indonesia dengan minimal perolehan 104 medali emas dan mengalahkan Thailand sebagai saingan terdekat.

Semoga Indonesia menjadi tuan rumah yang baik di ASEAN Para Games 2022 serta mampu tampil maksimal dan keluar sebagai juara umum.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Kemenpora

Tags

Terkini

Terpopuler