Stadion Kanjuruhan Siap Sambut Aremania dan Jakmania, Panpel Arema FC: Flare Dilarang Masuk

28 Agustus 2022, 17:34 WIB
Untuk laga Arema FC vs Persija Jakarta, Panpel melarang Aremania dan Jakmania membawa masuk flare ke dalam Stadion Kanjuruhan /Tangkap layar Instagram.com/ @sports.indosiar

BERITASOLORAYA.comPanitia Pelaksana (Panpel) Arema FC telah melakukan persiapan matang menjelang laga super big match antara Arema FC versus Persija Jakarta hari Minggu, 28 Agustus 2022 dalam lanjutan BRI Liga 1 2022.

Panpel Arema FC telah berkoordinasi dengan suporter kedua tim, Aremania dan Jakmania, yang akan menyaksikan pertandingan secara langsung di Stadion Kanjuruhan, Malang.

Koordinasi dilakukan untuk mengonfirmasi kuota tiket bagi Jakmania.

Baca Juga: CATAT! Ada 21 Data Pendukung dalam Pendataan Non ASN 2022, Honorer Wajib Tahu, Cek Sekarang

Selain itu, Panpel juga mensosialisasikan kembali tentang larangan penggunaan flare mengingat Arema FC baru saja didenda ratusan juta hanya karena dua flare yang dinyalakan Aremania di laga tandang versus Bali United.

Kuota 7500 Tiket untuk Jakmania

Panpel Arema FC diketahui telah menyediakan kuota 7.500 tiket untuk suporter Persija atau Jakmania.

Abdul Haris, Ketua Panpel, mengatakan bahwa Panpel telah melakukan koordinasi langsung dengan pengurus Jakmania berkaitan dengan kedatangan rencana kedatangan Jakmania ke Malang.

Baca Juga: Dirut PT LIB: Tidak Ada Kerja Sama Klub-Klub Liga 1 dengan Situs Judi Online

“Kami sudah melakukan koordinasi dengan pengurus Jakmania berkaitan dengan kedatangan mereka ke Malang. Dalam hal ini Panpel memberikan kuota kepada Jakmania dengan jumlah 7.500 tiket,” ucap Abdul Haris.

Panpel Arema FC akan menempatkan Jakmania di tribun ekonomi di sektor 1 dan 2 Stadion Kanjuruhan.

Abdul Haris menegaskan bahwa koordinasi mengenai penempatan suporter Persija telah dilakukan jauh-jauh hari agar memudahkan akses bagi Jakmania ke lokasi yang ditentukan.

Baca Juga: Hasil Bali United vs Persik, Serdadu Tridatu Tampilkan Kerja Sama Super Atraktif

“Kami yakin, hubungan baik Aremania dan Jakmania akan membuat pertandingan berjalan dengan lancar,” tambahnya.

Ia mengatakan hubungan baik yang terbina antara Aremania dan Jakmania akan membuat pertandingan berjalan dengan lancar.

Flare Dilarang Masuk

Manajemen Arema FC baru saja mendapat sanksi Rp100 juta dari Komisi Disiplin PSSI akibat dua flare yang dinyalakan Arema FC di kandang Bali United.

Di pertandingan versus Persija Jakarta, manajemen Arema FC tidak ingin mengulangi kesalahan yang sama dengan terus menyosialisasikan larangan penggunaan flare.

Baca Juga: Optimis Menang Lawan Arema FC, Inilah 22 Pemain Persija yang Akan Datang ke Stadion Kanjuruhan

Panpel Arema FC mengantisipasi animo kehadiran Aremania maupun Persija dengan berkoordinasi secara intens dengan dua pengurus suporter dan pihak keamanan.

Abdul Haris meyakini bahwa semua pihak memiliki semangat yang sama agar pertandingan berjalan dengan lancar terkendali.

“Kami yakin semua memiliki semangat yang sama, yakni ingin pertandingan berjalan dengan lancar terkendali, koordinasi terus dilakukan termasuk kami menggelar rapat koordinasi dengan Aremania, kepolisian bahkan unsur Jakmania,” kata Abdul Haris.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Arema FC

Tags

Terkini

Terpopuler