Bali United Menang dari Persebaya Berkat Gol Semata Wayang Jean Befolo Mbarga

3 September 2022, 22:18 WIB
Jean Befolo Mbarga /Instagram @baliunitedfc/

BERITASOLORAYA.com – Bali United pulang dengan hati yang gembira setelah berhasil memenangkan pertandingan kontra Persebaya dalam Liga 1 2022/2023 pekan kedelapan.

Dalam pertandingan kali ini, Stefano Cugurra selaku pelatih kepala Bali United telah meracik komposisi pemain dengan sangat matang untuk menghadapi Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo.

Lini depan Bali United tampak sangat mencekam dengan kehadiran Jean Befolo Mbarga dan Ilija Spasojevic. Kedua pemain ini sedang dalam masa aktifnya  untuk mencetak gol di beberapa minggu terakhir.

Baca Juga: Chelsea Menjadi Klub Paling ‘Boros’ Selama Bursa Transfer, Akankah Sejalan dengan Pencapaian?

Sementara untuk penjaga gawang, Nadeo Argawinata yang telah hadir berhasil melakukan beberapa clean sheet untuk Bali United dari serangan-serangan pemain Persebaya.

Persebaya memimpin pertandingan di babak pertama dengan tekanan yang mempersulit lini belakang skuad Pasukan Serdadu Tridatu.

Tendangan bebas yang dilakukan Alwi Slamat setelah Yabes Roni melakukan pelanggaran membuat Persebaya mendapat peluang di menit-menit awal babak pertama.

Baca Juga: Rumor Kencan Makin Memanas, Foto Pribadi V BTS dan Jennie BLACKPINK Kembali Tersebar

Namun beruntungnya, Nadeo dengan sigap memeluk bola yang langsung mengarah pada dirinya. Gawang Nadeo kembali dibombardir serangan di menit ke-7.

Lewat Catur Pamungkas Persebaya berupaya untuk mencetak gol, tetapi tendangan pemain berusia 33 tahun asal Malang itu masih melebar jauh dari gawang Nadeo.

Dua menit berselang skuad Bajul Ijo semakin bersemangat untuk menjebolkan gawang Bali United, Sho Yamato melepaskan tendangan melambung tapi bola masih terbang jauh di atas mistar gawang.

Setelah hampir kehabisan nafas karena menerima serangan-serangan lawan, kini Bali United mendapat peluang dari sepakan bebas Eber Bessa pada menit ke-16.

Baca Juga: Hasil Everton vs Liverpool, The Toffees Kembali Mencatat Hasil Imbang

Namun, usahanya masih belum dapat mencetak gol pertama untuk Bali United. Begitu juga dengan pelung yang diberikan kepada Satria Tama pada menit ke-28 yang belum bisa memecah kebuntuan.

Setelah mendapat serangan berturut-turut dan upaya peluang yang selalu gagal, Bali United dapat kembali tersenyum saat gol pertama mengubah papan skor menjadi 1-0.

Lewat pemain berkebangsaan Kamerun, Bali United unggul dari tim tuan rumah setelah Jean Befolo Mbarga memanfaatkan bola mentah dengan melepaskan tendangan ke gawang lawan.

Baca Juga: Kumpulan Sholawat Habib Syech Lengkap dengan Liriknya, Arab Latin dan Terjemahan 

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum, babak kedua dimulai dengan Bali United melakukan pergantian pemain.

Haudi Abdillah datang kelapangan untuk bermain menggantikan Jajang Mulyana. Bali United kembali mendapatkan kepercayaan dirinya di babak kedua ini setelah unggul dari Persebaya.

Tujuh menit setelah peluit babak kedua dibunyikan, Jean Befolo Mbarga kembali menunjukan kehebatannya saat memberi umpan matang untuk Spasojevic.

Namun dengan perkiraan yang kurang tepat, Spasojevic terpaksa menerima bahwa bolanya tidak masuk ke gawang lawan karena masih membentur sisi kiri tiang gawang.

Baca Juga: Derby Jawa Tengah Persis vs PSIS Berakhir Imbang, Gol Althaf Tidak Dianggap

Meski tertinggal 1 poin dari tim tamu, Persebaya masih berupaya melakukan upaya untuk menyamakan kedudukan.

Namun peluit panjang wasit membuat tim asuhan Aji Santoso harus mengakui kehebatan Bali United dan Jean Befolo Mbarga dalam pertandingan kali ini.

Kemenangan di Stadion Gelora Bung Tomo ini berhasil membuat Bali United mengamankan tiga poin yang membuat posisinya berada dalam peringkat ketiga di bawah Borneo Fc.

Dalam tabel klasemen, Bali United berhasil mengumpulkan 18 poin dari 4 kali kemenangan dan 1 kali kekalahan dari Arema FC.

Baca Juga: Inilah Besaran Tambahan Penghasilan Guru PAUD, SD, SMP, SMA, SMK dari Kemdikbud pada Regulasi RUU Sisdiknas

Sementara untuk skuad Bajul Ijo saat ini masih berada di posisi ke-8 dengan torehan 10 poin dari 2 kali menang, 2 kali kalah dan 1 pertandingan draw.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: Bali United

Tags

Terkini

Terpopuler