44,4 Persen Pemain Asing Liga 1 Berasal dari Brazil, Antonio Claudio Sebut Berjodoh dengan Sepakbola Indonesia

- 15 Juli 2021, 13:29 WIB
Ilustrasi, Asisten Bali United, Antonio Claudio menanggapi pemain asing di Liga 1 yang jumlahnya mencapai 44,4 persen berasal dari Brazil.
Ilustrasi, Asisten Bali United, Antonio Claudio menanggapi pemain asing di Liga 1 yang jumlahnya mencapai 44,4 persen berasal dari Brazil. /Pixabay/jarmoluk

PR SOLORAYA - Pemain asing Liga 1 Indonesia didominasi oleh warga negara Brazil, yang jumlahnya mencapai 44,4 persen.

Kasta tertinggi sepakbola Indonesia yakni Liga 1 tanpa disadari ternyata didominasi oleh pemain asing asal Brazil.

Pesepakbola dari Brazil yang berdatangan untuk merumput di Liga 1 direspon oleh asisten Pelatih Bali United, Antonio Claudio.

Baca Juga: 12 Daftar Tempat Isi Ulang Tabung Oksigen di Bandung, Lengkap dengan Nomor Telepon

Antonio Claudio mengutarakan perkembangan yang terus meningkat di kompetisi Liga 1 Indonesia menjadi faktor utama yang membuta tertarik para pesepakbola Brazil untuk berkarir.

“Cocok karena saya rasakan kualitas pemain dan tim yang makin hari makin berkembang,” kata Antonio Claudio, sebagaimana dikutip PRSoloRaya.com dari laman Liga Indonesia Baru (LIB) pada 15 Juli 2021.

Selain daripada itu, menurut eks pemain Persib Bandung menuturkan kultur dan iklim di wilayah Indonesia hampir mirip di Brazil.

Baca Juga: Sudah Kirim Surat Ajakan untuk Bertemu, Gofar Hilman Blak-blakan Kelanjutan Kasus Dugaan Pelecehan Seksual

Sehingga para pemain tidak begitu susah dalam menyesuaikan diri dengan cuaca di Indonesia, yang sama dengan Brazil yaitu beriklim tropis.

“Cuaca dan alam Indonesia yang hampir sama dengan Brazil salah satu alasan banyaknya pemain Brazil yang suka atau bahkan betah di Indonesia,” pungkasnya.

Keramahan masyarakat Indonesia juga menjadi pemikat para pesepakbola Brazil. Tidak heran banyak pemain Brazil betah mengembangkan karir sepakbolanya di Liga 1 Indonesia.

Baca Juga: Sinopsis My Roommate Is a Gumiho Episode 16 Malam Ini, Lee Dam Kehilangan Shin Woo Yeo

Menurut Antonio, sepeti berjodoh antara pemain dengan sepakbola dan kondisi sosial di Indonesia.

Sebagaimana dikutip PRSoloRaya.com dari portal resmi LIB, pemain asing Liga 1 Indonesia pada 2021 berjumlah 28 orang. 44,4 persen diantaranya ialah pesepakbola berkewarganegaraan Brazil.

Dari total 28 pemain asing asal Brazil, delapan diantaranya merupakan pemain yang baru merumput di Liga 1 Indonesia, diantaranya:

Baca Juga: Awas Jangan Sampai Tidak Tahu, 6 Kondisi Ini Berisiko Tularkan Covid-19 Lebih Cepat

1. Bruno Moreira dan Jose Wilkson memperkuat Persebaya Surabaya.
2. Adilson Maringa Kiper baru milik Arema FC.
3. Dionatan Machado ‘Tinga’ dan Arthur Silva berada di Persik Kediri.
4. Leo Lelis di Persiraja Banda Aceh.
5. Harrison Cardoso memperkuat Persita Tangerang
6. Henrique Motta mendatangi klub Persipura Jayapura.

Baca Juga: UNESCO Buka Lowongan Kerja Program YPP 2021, Simak Link, Syarat, Ketentuan dan Berkas Pendaftaran

Grafik total pemain asing asal Brazil di klub Liga 1 ternyata mengalami kembang kempis di dua terkahir ini yang disebabkan aturan yang dibuat oleh operator kompetisi sepakbola Indonesia.

Pada musim 2019 tercatat sebanyak 33 pemain yang bermain di liga 1 Indonesia. Sedangkan, pada musim 2020 jumlahnya menurun menjadi 23 pemain seiring dengan penyesuaian kuota untuk pemain asal Asia.***

Editor: Gracia Tanu Wijaya

Sumber: Liga Indonesia Baru


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x