Fabrizio Romano: Direktur Dortmund Sebut Jadon Sancho Sudah Pasti Gabung MU

- 19 Juli 2021, 07:34 WIB
Menurut jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, Direktur Dortmund memastikan Jadon Sancho akan bergabung dengan MU.
Menurut jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, Direktur Dortmund memastikan Jadon Sancho akan bergabung dengan MU. /Instagram/@england

PR SOLO RAYA - Jurnalis asal Italia, Fabrizio Romano, mengatakan bahwa Direktur Borussia Dortmund, Michael Zorc, sudah memastikan Jadon Sancho gabung Manchester United (MU).

Menurut Fabrizio Romano dengan mengutip perkataan Zorc, transfer Jadon Sancho dari Borussia Dortmund ke MU sudah mencapai kesepakatan.

Dilansir PRSoloRaya.com dari Twitter Fabrizio Romano @FabrizioRomano, transfer Jadon Sancho dari Dortmund ke MU sudah selesai dan akan segera diumumkan.

Baca Juga: Simak Dampak Negatif Membeli Followers Untuk Akun Sosial Media Anda

“Direktur Borussia Dortmund Michael Zorc, ’Kesepakatan Sancho sudah selesai. Semuanya diselesaikan dan diproses’, katanya kepada Ruhr Nachrichten,” cuit Fabrizio Romano.

Sekali lagi Fabrizio Romano menegaskan pada Minggu, 18 Juli 2021 bahwa tidak ada masalah dalam transfer Jadon Sancho ke MU, hanya tinggal menunggu peresmiannya.

“Dalam beberapa hari ke depan, MU akan menandatangani dokumen akhir dan kemudian pengumuman resmi akan dilakukan. Tidak masalah,” ujar Fabrizio Romano.

Baca Juga: MU Belum Umumkan Jadon Sancho, Fabrizio Romano: Tak Masalah, Semuanya Siap

Fabrizio Romano mengatakan bahwa kesepakatan tersebut transfer Jadon Sancho ke MU adalah Rp1,5 triliun ditambah dengan bonus.

Adapun durasi kontrak Jadon Sancho dengan MU yang telah disepakati adalah hingga Juni 2026 mendatang.

Hal itu disampaikan Fabrizio Romano mengenai transfer Jadon Sancho ke MU tersebut sambil mengeluarkan kalimat ‘Here we go’.

Baca Juga: POPULER HARI INI: Info Vaksin Solo hingga Ramalan Denny Darko soal Ayu Ting Ting dan Robby Purba

Itu kata-kata yang ditulis Fabrizio Romano saat ada kesepakatan transfer yang sudah benar terjadi dan beritanya pun valid.

“Struktur pembayaran dan biaya agen disepakati, kontrak hingga 2026 dan Man United sudah merencanakan pengumuman resmi di hari-hari berikutnya,” kata Fabrizio Romano.

Eks pemain Manchester City tersebut tengah berlibur usai membela timnas Inggris di ajang Euro 2020.***

Editor: Akhmad Jauhari

Sumber: Twitter @FabrizioRomano


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x