Tetap Tinggal atau Hengkang, Ini Keputusan Mohammed Salah di Liverpool

- 8 Desember 2021, 11:22 WIB
Pemain Liverpool, Mohammed Salah.*
Pemain Liverpool, Mohammed Salah.* //Youtube.com/liverpooltv//
 
BERITASOLORAYA.com - Mohammed Salah sudah mengambil keputusan tentang nasibnya kini di Anfield, Liverpool. Kontrak Salah hanya tinggal menyisakan 18 bulan lagi dengan Liverpool dan kini banyak klub besar yang sudah menginginkan Salah menjadi pemainnya. Mulai dari Barcelona, PSG sampai Real Madrid sudah menargetkan pemain asal Mesir tersebut.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari MBC Masr TV, Mohamed Salah sudah mengeluarkan keputusan untuk tinggal atau hengkang di Liverpool.

"Saya sudah mengatakannya beberapa kali, jika keputusan ada di tangan saya, saya ingin bertahan di Liverpool," kata Mohamed Salah.
 
Baca Juga: Kisah Haru Rumini, KorbanErupsi Gunung Semeru yang Meninggal dalam Pelukan ‘Syurga’Nya

Walaupun memang ingin bertahan di Liverpool, tapi Salah menyadari kalau keputusan dirinya di Liverpool berada di tangan manajemen klub. Karena itu, Salah tetap akan menghormati keputusan manajemen klub yang sudah menandatangani kontrak dengan Liverpool. 
 
Walaupun memang sekarang klub sepakbola sedang mengalami masalah finansial karena pandemi. Maka Salah tidak keberatan, kalau Liverpool melepas dirinya karena masalah keuangan.

Barcelona sendiri lewat manajer barunya, Xavi Hernandez sudah mengatakan ingin membawa Salah ke Camp Nou. Salah sendiri sudah tau akan hal itu, dirinya juga tidak menutupi rasa senangnya ketika Xavi ingin merekrutnya. 
 
Salah juga tidak menjamin bisa bertahan di Liverpool akan tawaran Barcelona tersebut, walaupun untuk sekarang Salah sudah betah berada di Liga Inggris.

"Ini adalah sesuatu yang membuat saya senang bahwa tim seperti Barcelona tertarik pada saya, tetapi saya senang di Liverpool dan kita akan melihat apa yang terjadi di masa depan. Saat ini, saya lebih suka bertahan di Liga Inggris karena ini adalah liga terkuat di dunia," tuturnya.

Salah sendiri masih menjadi andalan lini depan Liverpool, bersama dengan Sadio Mane, lini depan Liverpool menjadi sangat menakutkan bagi tim lawan. 
 
Di musim 2021/2022 saja, Mo Salah sudah mencetak 13 gol dari total 15 pertandingan. Hasil yang luar biasa dan tentunya gol dari Salah akan terus bertambah setiap laganya nanti.***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: MBC Masr TV


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x