Persebaya Minta Penjelasan Karena Hasil Tes PCR, Begini Klarifikasi PSSI dan PT LIB

- 8 Februari 2022, 20:02 WIB
Persebaya Kalah Karena Hasil Tes PCR, Begini Klarifikasi PSSI dan PT LIB, Dugaannya Adalah...
Persebaya Kalah Karena Hasil Tes PCR, Begini Klarifikasi PSSI dan PT LIB, Dugaannya Adalah... /PSSI

Hasil ini tentunya membuat Persebaya semakin kesulitan untuk bersaing merebut juara Liga 1. Manajemen Persebaya sendiri mengatakan ada kejanggalan dalam tes PCR tersebut.

Pasalnya, klub Persebaya sudah melakukan tes PCR dan hasilnya negatif, tapi ketika melakukan tes PCR dengan PT LIB, keempat pemain tersebut malah mendapatkan hasil positif.

Tentu hal ini membuat Persebaya bertanya-tanya, apakah tes PCR yang dilakukan oleh PT LIB bisa dipercaya dan mempunyai kredibilitas.

Dikutip oleh BERITASOLORAYA.com dari kanal Youtube Portal Liga. Manajemen Persebaya sendiri meminta klarifikasi dan evaluasi dari PSSI dan PT LIB.

Baca Juga: Hasil Tes PCR Dinilai Janggal, Persebaya Ingin PSSI dan PT LIB Klarifikasi

PT LIB sendiri sudah angkat bicara, dimana pihaknya sudah melakukan tes swab PCR pada hari sabtu tanggal 5 Februari dan hasilnya keluar pada tanggal 6 Februari 2022 di pagi hari.

PT Liga Indonesia Baru (LIB) menanggapi tiga sikap yang disampaikan oleh Persebaya Surabaya perihal Tes PCR di BRI Liga 1.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) menanggapi tiga sikap yang disampaikan oleh Persebaya Surabaya perihal Tes PCR di BRI Liga 1.

Hasil tes yang dilakukan PT LIB menunjukkan ada 13 nama pemain dan official Persebaya yang terpapar virus Covid-19.

Nama-nama yang positif Covid-19 tersebut tidak diizinkan oleh PT LIB untuk mengikuti pertandingan melawan Persipura Jayapura.

Para pemain dan official yang positif juga harus mendapatkan penanganan medis yang sudah menjadi aturan.

Halaman:

Editor: Anbari Ghaliya

Sumber: YouTube portal liga


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah