Siap-Siap, Ini Tanggal Pertandingan FIFA Match Day Indonesia vs Curacao

- 22 Agustus 2022, 14:54 WIB
Laga FIFA Match Day Timnas Indonesia VS Curacao berlangsung September mendatang
Laga FIFA Match Day Timnas Indonesia VS Curacao berlangsung September mendatang /PSSI.org

BERITASOLORAYA.com Indonesia memiliki peluang untuk mendongkrak ranking di FIFA lewat laga FIFA Match Day melawan timnas Curacao tanggal 24 dan 27 September 2022.

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi memastikan bahwa laga FIFA Match Day Indonesia vs Curacao akan diselenggarakan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan Jakarta International Stadium.

“Alhamdulillah kami sudah deal dengan Curacao. Mereka tim yang kuat, serta akan main dua kali di Indonesia yakni tanggal 24 September di Stadion Bandung Lautan Api dan tanggal 27 di Stadion Jakarta International Stadium," kata Yunus Nusi hari Jumat, 19 Agustus 2022.

Baca Juga: Resep Olahan Tahu dan Sosis, Cocok Jadi Ide Menu Harian Anak Kost, Lezat dan Mudah Dibuat Lho!

Selain berpeluang mendongkrak ranking FIFA, laga FIFA Match Day versus Curacao juga dinilai menjadi salah satu persiapan timnas menjelang Piala AFF akhir tahun 2022.

"Semoga dua kali laga melawan Curacao kami meraih kemenangan untuk mendongkrak peringkat FIFA Indonesia dan sebagai salah satu persiapan mengikuti Piala AFF akhir tahun nanti," kata Yunus Nusi.

Curacao adalah sebuah negara dari Kepulauan Karibia yang tergabung dalam zona CONCACAF.

Baca Juga: Lulusan S1 dan D4 Siap-Siap! Kemdikbud Bocorkan Tanggal Pendaftaran PPG Prajabatan Tahap II 2022, Cek di Sini

Curacao pertama kali mengikuti kejuaraan antar negara pada tahun 1941 dalam kejuaraan CONCACAF di San Jose Costa Rica dan keluar sebagai juara tiga.

Dilansir BeritaSoloRaya.com dari situs resmi federasi Curacao, perkembangan sepak bola di Curacao disebut berkembang pesat.

“Sepak bola di Curacao telah berkembang pesat. Keberhasilan tim nasional kami, memenangkan Piala Karibia dan mencapai perempat final Piala Emas, telah memberikan dampak positif bagi Curacao secara keseluruhan,” tulis salah satu artikel di situs tersebut.

Baca Juga: KTT G20 Bali Jadi Ajang Reuni Biden, Putin, dan Xi Jinping

Timnas Curacao saat ini menduduki ranking 84 FIFA. Sementara itu, Indonesia masih menempati ranking 155 FIFA.

Dengan jarak peringkat FIFA yang cukup jauh, laga Indonesia vs Curacao jelas tidak boleh diremehkan skuad Shin Tae Yong.

Indonesia terakhir menjalani laga FIFA Match Day bulan Juni lalu melawan timnas Bangladesh.

Bertempat di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Indonesia tidak mampu menundukkan Bangladesh dan hanya meraih skor imbang 0-0.

Baca Juga: Resep Olahan Tahu dan Kemangi yang Simpel tapi Bikin Nagih, Cocok Jadi Menu Andalan Anak Kost

Sebelum mencapai kesepakatan dengan Curacao, PSSI mengaku juga menghubungi India untuk laga FIFA Match Day.

Namun, India lebih dulu mendapatkan sanksi FIFA sehingga pertandingan dengan India tidak bisa ditindaklanjuti.

"Opsi melawan India batal karena mereka mendapatkan sanksi dari FIFA. Untungnya PSSI belum deal dengan India, jadi tidak mengganggu persiapan untuk lawan di laga FIFA Match Day," kata Yunus Nusi.***

Editor: Dian R.T.L. Syam

Sumber: PSSI Federation Futbol Korsou


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x