Babak Semi Final All England:  All Indonesia Final Tercipta di Sektor Ganda Putra

- 19 Maret 2023, 11:48 WIB
Indonesia berhasil menciptakan All Indonesia Finalndi All England untuk partai ganda putra
Indonesia berhasil menciptakan All Indonesia Finalndi All England untuk partai ganda putra /Tangkap layar Instagram.com/@badminton.ina

BERITASOLORAYA.com – Babak semi final All England telah dipertandingkan. Indonesia yang mengirimkan 3 wakilnya di babak Semi Final, berhasil meloloskan 2 wakil ke final di sektor ganda putra.

Dua pasangan ganda putra yang melaju ke babak Final All England adalah pasangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan yang berhasil mengalahkan pasangan Liang Wei Keng/Wang Chang dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang mengandaskan He Jiting/Zhou Haodong.

Dengan lolosnya 2 wakil di final ganda putra, maka Indonesia telah sukses menciptakan All Indonesia Final di sektor Ganda Putra pada turnamen All England 2 tahun berturut turut.

Baca Juga: SELAMAT, untuk Semua Guru Penerima Tunjangan Sertifikasi Triwulan 1 2023. Perkembangannya Sudah Sampai Sini...

Final All England 2023 akan digelar pada hari Minggu, 19 Maret 2023 pukul 10.00 waktu setempat atau 17.00 WIB dan partai ganda putra akan digelar pada pertandingan ke-4.

Pada edisi All England 2022, Indonesia juga menciptakan All Indonesia Final di sektor Ganda Putra yang mempertemukan pasangan Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana melawan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Dengan melajunya Ahsan/Hendra ke final All England 2023, pasangan berjuluk The Daddies tersebut berhasil menembus babak Final All England 2 tahun berturut-turut.

Lantas bagaimanakah kronologi wakil Indonesia berhasil menciptakan All Indonesia Final di sektor ganda putra? Simak selengkapnya di sini.

Baca Juga: Miliki Rumput Berstandar FIFA untuk Piala Dunia U-20, Berikut Ini Daftar Stadionnya

Ahsan dan Hendra Luar Biasa

Luar biasa. Mungkin hanya cukup 2 kata yang menggambarkan permainan ciamik dari permainan pasangan senior ini. Di usianya yang tak muda lagi, mereka berhasil meredam perjuangan pasangan Liang Wei Keng/Wang Chang yang usianya lebih muda dengan permainan ketat 3 set 21-15, 19-21, dan 29-27 dalam waktu 68 menit.

Set pertama, pasangan Ahsan/Hendra langsung mengambil alih kendali permainan. Hasilnya pasangan senior tersebut berhasil unggul jauh dari pasangan muda China. Pertandingan set 1 pun berakhir dengan skor yang cukup telak 21-15 bagi Ahsan/Hendra.

Pada set kedua, pasangan Liang/Wang mulai menaikan intensitas serangan. Hasilnya pasangan China tersebut makin rajin untuk menambah poin. Puncaknya saat pasangan China berhasil mendapatkan 6 poin beruntun dari poin 14-17 menjadi 20-17. Hingga set kedua dimenangkan oleh pasangan Liang/Wang dengan skor 21-19. Pertandingan pun harus dilanjutkan di set ketiga.

Baca Juga: Semua yang Perlu Kamu Ketahui Tentang Hari Raya Nyepi Ada di Sini

Set penentuan menjadi klimaks dari pertandingan ini. Kedua pasangan saling balas-membalas serangan. Hasilnya, poin menjadi ketat sejak awal laga.  Puncaknya saat poin menunjukan 14 sama hingga poin ke 20-20 terjadi kejar-kejaran angka.

Puncaknya saat skor menjadi 20 sama dan terjadilah deuce. Pertandingan belum mencapai match point. Pasangan Ahsan/Hendra dan Liang/Wang masih ngotot untuk merebut set penentuan ini.

Kejar-kejaran poin masih berlansung hingga poin menunjukan angka 27-27. Hingga pada akhirnya Liang/Wang membuat 2 kesalahan sendiri. Pasangan muda China ini pun harus mengakui keunggulan pasangan senior Indonesia dengan skor 29-27.

Baca Juga: Manfaat dan Cara Membuat Espresso untuk Kecantikan Kulit, Nyesel Baru Tahu

Dengan kemenangan 21-15, 19-21, dan 29-27 ini membuat The Daddies berhasil menempatkan diri di partai Final All England 2023 sekaligus menjadi kedua kalinya dalam 2 tahun berturut-turut.

Fajar dan Rian Memastikan All Indonesia Final  

Selang beberapa jam setelah pernampilan Ahsan/Hendra, ganda putra Indonesia lainnya, Fajar/Rian giliran unjuk gigi. Pasangan nomor 1 dunia tersebut berhasil mengalahkan ganda putra China lainnya He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan 2 set 21-19 21-17 dalam tempo 45 menit.

Set pertama berjalan ketat. Kedua pasangan langsung menampilkan skor yang ketat. Baik Fajar/Rian maupun He/Zhou silih berganti melancarkan serangan. Puncaknya saat skor menjadi 18-19 bagi pasangan China. Namun dengan tenang Fajar/Rian mampu menambah 3 poin beruntun sehingga berhasil membalikan keadaan menjadi 21-19. Set 1 pun dimenangkan oleh Fajar/Rian.

Baca Juga: Mulai Hari Ini Ada Pendaftaran Sertifikasi Halal, Cek Lokasinya

Pada set kedua, He/Zhou tampak anti klimaks. Tidak seperti saat set pertama, skor menunjukan perbedaan yang cukup jauh. Fajar/Rian sempat unggul jauh 17-9. Sadar akan skor yang mencolok, pasangan China mencoba untuk menipiskan keunggulan namun mereka gagal. Set 2 pun berakhir dengan skor 21-17 untuk kemenangan Fajar/Rian.

Dengan kemenangan 21-19 21-17 ini, Fajar/Rian berhasil memastikan langkahnya untuk tampil di partai puncak All England 2023. Sekaligus menciptakan All Indonesia Final untuk sektor ganda putra dalam 2 tahun terakhir.

Ganda Campuran Patut Diapresiasi

Di sektor ganda campuran meski tidak menyumbangkan wakil di Final, namun permainannya patut diacungi jempol.

Baca Juga: Ingat! Ada Kewajiban Sertifikasi Halal hingga 2024, Daftar Sekarang Gratis

Pasangan ganda campuran yang diwakilkan oleh Rehan/Lisa bermain spartan. Mereka berhasil membuat pasangan ranking 1 dunia porak-poranda. Dengan pertandingan 3 set Rehan/Lisa mampu merebut 1 set dari lawannya.

Namun sayang, keberuntungan belum berpihak bagi Rehan/Lisa. Pasangan ganda campuran Indonesia ini harus takluk dari peringkat 1 dunia Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong dengan skor 21-17, 13-21, dan 21-13 dalam durasi 1 jam. ***   

Editor: Dian R.T.L. Syam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x