MotoGP Portugal 2023 GP: Hasil Kelas Moto2 dan Moto3, Melihat Bibit Unggul Bertanding

- 27 Maret 2023, 13:38 WIB
Ilustrasi. Moto2 dan Moto3 tidak bisa kita lupakan begitu saja, karena dari sini bibit pembalap MotoGP ditempa.
Ilustrasi. Moto2 dan Moto3 tidak bisa kita lupakan begitu saja, karena dari sini bibit pembalap MotoGP ditempa. /

BERITASOLORAYA.com - Gelaran MotoGP seri pembuka yang diselenggarakan pada 24 sampai 26 Maret 2023 di Autódromo Internacional do Algarve, Portugal telah usai. Banyak drama yang terjadi di kelas para raja. Namun, kita juga patut menyaksikan kelas pendukung, yaitu Moto2 dan Moto3.

Pada kelas Moto2 Dan Moto3 biasanya bisa kita lihat bibit unggul calon pembalap MotoGP masa depan. Karena memang dari sinilah biasanya pembalap MotoGP akan meniti kariernya.

Biasanya pembalap dengan usia belasan tahun akan mulai mengikuti kelas Moto3. Jika ia berprestasi maka akan naik ke kelas Moto2. Jika prestasinya cukup cemerlang, ia akan naik ke kelas utama MotoGP.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2023: Siapa Juara Seri Pembuka?

Kembali ke gelaran MotoGP Portugal. Para pembalap KTM menikmati awal yang bagus untuk kampanye Moto2 dan Moto3 2023 di Grand Prix MotoGP Portugal dengan pembalap Moto2  Pedro Acosta dan Pembalap Moto3 Dani Holgado yang sama-sama dari KTM berbagi kemenangan.

Setelah memimpin di lap kedua dari posisi keempat di grid. Pembalap Tech3 KTM Dani Holgado mengalahkan grup terdepan yang terdiri dari 10 pesaing untuk mengklaim kemenangan grand prix pertama untuk dirinya dan tim di kelasnya.

Holgado menahan David Munoz di BOE KTM di lap terakhir dengan selisih 0,160 detik saat checkered flag dikibarkan. Disusul pembalap KTM Helm MT Diogo Moreira yang meraih podium untuk pertama kalinya. Ini merupakan podium pertama pembalap dari Brasil di kelas ringan sejak 2007.

Baca Juga: Apa itu Long Lap Penalti di MotoGP? Hukuman Untuk Joan Mir Dan Marc Marquez di Portugal 2023

Rookie Ajo KTM Jose Rueda sempat memimpin di menit-menit akhir dan finis keempat dengan baik pada debutnya di depan Leopard Honda dari Jaume Masia dan Ayumu Sasaki dari Intact GP Husqvarna yang start dari pole.

10 besar selanjutnya diisi  oleh pembalap Angelus MTA Team KTM Stefano Nepa, duo Prustel GP CF Moto Xavi Artigas dan Joel Kelso dan Deniz Oncu dari Tech3 yang berhasil merangsek ke posisi 10 setelah dipaksa start dari pitlane ketika dia berhenti di lap pemanasan.

Joel Kelso dibawa ke pusat medis setelah balapan atas insiden yang memalukan tepat setelah finish. Saat Holgado merayakan kemenangannya Kelso tear-off dari kaca helmnya dan menabrak bagian belakang pengendara Tech3. Kelso terlempar dan mendarat dengan keras di aspal sementara Holgado lolos tanpa cedera.

Tak Lupa adalah laporan tentang pembalap dari Indonesia, Mario Aji yang berlaga dengan Honda Asia Team. Mario Aji sendiri berhasil finis pada posisi 18 yang membuatnya tidak dapat poin. Karena poin didapat hanya sampai posisi 15. Capaian ini lebih baik dari rekan satu timnya Taiyo Furusato yang finis posisi 20.

Baca Juga: Marc Marquez: Saya Sepenuhnya Setuju Dengan Penalti. Saya Melakukan Kesalahan Besar

Beralih ke kelas selanjutnya, yaitu Moto2. Putaran pertama musim Moto2 2023 kita bisa melihat Pedro Acosta yang menetapkan niatnya sejak awal.  Ia menyerap tekanan sepanjang balapan dari Aron Canet untuk meraih kemenangan.

Pembalap Pons Kalex, Canet, merebut keunggulan dari poleman pertama kali Filip Salac di Gresini Kalex, dengan Acosta naik ke urutan kedua pada putaran kedua. Pada putaran berikutnya Acosta memimpin dari Canet melewati Tikungan 14, dengan kedua pebalap menjauh dari barisan di belakang.

Canet menahan Acosta untuk sebagian besar balapan, tetapi dalam tiga putaran terakhir, pembalap Ajo KTM itu melaju 1,3 detik untuk sampai ke bendera kotak-kotak tanpa gangguan.

Tony Arbolino menyelesaikan podium untuk skuad Marc VDS, saat Salac finis keempat dari pembalap Yamaha VR46 Master Camp, Manuel Gonzalez. Jake Dixon dari Aspar melengkapi enam besar sesama warga Inggris Sam Lowes dari, Marc VDS. Lalu ada Albert Arenas kedelapan dengan debutnya bersama Ajo KTM.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2023: Keputusan Atas Insiden Joan Mir dan Fabio Quartararo di Sprint Race Kemarin

Somkiat Chantra dari Honda Team Asia berada di posisi kesembilan dan Jeremy Alcoba dari tim Gresini Racing berada di posisi ke-10. Selanjutnya berturut-turut sampai posisi ke-15 ada Celestino Vieti, Barry Baltus, Felmin Aldeguer, Joe Robert dan Sergio Garcia.***

 

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x