Hasil Tes Jerez Toprak Razgatlioglu. Apakah Akan Membuatnya Pindah ke Yamaha MotoGP?

- 13 April 2023, 05:07 WIB
Toprak Razgatlioglu telah selesai menjalani tes Jerez bersama beberapa pembalap pabrikan lain. Meskipun bukan yang tercepat, tapi dia cukup senang dengan tes itu
Toprak Razgatlioglu telah selesai menjalani tes Jerez bersama beberapa pembalap pabrikan lain. Meskipun bukan yang tercepat, tapi dia cukup senang dengan tes itu /

Catatan waktu yang ditempuh oleh Toprak Razgatlioglu masih lebih lebih lambat tujuh persepuluh detik daripada catatan waktu tercepat yang dibuat oleh test rider resmi tim Yamaha MotoGP Cal Crutchlow.

Sedangkan catatan waktu tercepat dicetak oleh pembalap penguji dari tim pabrikan KTM, Dani Pedrosa. Pembalap Spanyol itu berhasil mencatatkan waktu 1,4 detik lebih cepat dari Razgatlioglu.

BeritaSoloRaya.com melansir dari MotoGP dalam twitter resmi tim MotoGP Yamaha, Razgatlioglu menyatakan puas atas apa yang telah dijalani dalam sesi tes Jerez kali ini. Dia mengatakan untuk lebih berfokus dalam memahami motornya daripada mencetak rekor waktu. Dan dia sangat menikmati sesi itu.

Baca Juga: MotoGP Update: Marc Marquez akan Absen dari Seri Amerika

"Dua hari ini berjalan dengan sangat baik. Prioritas saya adalah menyelesaikan lap sebanyak mungkin untuk lebih memahami perilaku motor ini, daripada berusaha keras untuk mengatur waktu. Tapi itu tetap sangat menyenangkan," ungkap Toprak Razgatlioglu.

Pertanyaannya sekarang apakah setelah tes Jerez ini akan membuat Toprak Razgatlioglu berpindah menunggangi Yamaha M1 di tahun depan bersama tim pabrikan Yamaha?

Hanya waktu yang akan bisa menjawabnya. Akan tetapi, bila melihat penampilannya di atas tunggangannya di kejuaraan WSBK Yamaha YZF-R1, penampilan Toprak Razgatlioglu begitu mengesankan. Oleh karena itu, kemungkinan Yamaha untuk meminangnya akan selalu ada.***

Halaman:

Editor: Egia Astuti Mardani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah