Lepas 599 Atlet untuk SEA Games 2023 di Kamboja, Presiden Joko Widodo Berikan Pesan Khusus, Simak Selengkapnya

- 2 Mei 2023, 15:01 WIB
Presiden Republik Indonesia Jokowi berikan pesan khusus untuk para atlet SEA Games 2023 yang akan bertanding, harapkan hasil maksimal
Presiden Republik Indonesia Jokowi berikan pesan khusus untuk para atlet SEA Games 2023 yang akan bertanding, harapkan hasil maksimal /Youtube Sekretariat Presiden/

BERITASOLORAYA.com - Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo atau Jokowi, secara resmi melepas keberangkatan 599 atlet yang akan mewakili negara dalam ajang SEA Games 2023 yang diselenggarakan di Kamboja.

Acara pelepasan 599 atlet SEA Games 2023 diadakan di Istana Negara, Jakarta pada Selasa lalu, tanggal 1 Mei 2023.

Pada ajang olahraga Asia Tenggara tersebut, Indonesia mengirimkan 31 cabang olahraga yang akan diwakili oleh para atlet yang telah dipersiapkan secara matang oleh pihak pelatih dan asosiasi olahraga

"Saya akan melepas kontingen SEA Games ke-32 di Kamboja, yang kita berangkatkan atletnya sebanyak 599 atlet dan akan mengikuti 31 cabang olahraga," Ujar Presiden Jokowi.

Baca Juga: HARUS TAHU! Pensiunan PNS Bisa Dapat Jaminan Hari Tua dengan Total Rp18 Juta, Begini Info Lengkapnya…

Presiden Jokowi juga memberikan pesan khusus untuk para atlet yang akan diberangkatkan pada ajang SEA Games di Kamboja, Ia juga berharap bahwa atlet Indonesia dapat memperoleh hasil maksimal.

Pesan khusus yang disampaikan oleh Presiden Jokowi adalah agar tim Indonesia yang akan berpartisipasi di SEA Games ke-32 dapat memperoleh lebih banyak medali emas dan peringkat yang lebih tinggi daripada SEA Games ke-31 yang sebelumnya di Vietnam.

Halaman:

Editor: Syifa Alfi Wahyudi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah