Cara Bergabung ke Grup WA atau Telegram PPG Daljab 2022 ke LPTK untuk Lapor Diri

13 Juli 2022, 20:14 WIB
Pendaftaran PPG Prajabatan tahun 2022 diperpanjang /Andrea Piacquadio/Pexels

 

BERITASOLORAYA.com - Bagi guru yang sudah lulus seleksi akademik PPG Daljab 2022 dan sudah melakukan konfirmasi kesediaan PPG.

Meskipun ada sebagian guru yang form konfirmasi kesediaan PPG Daljab 2022 belum muncul setelah penetapan mahasiswa.

Namun, untuk keperluan lapor diri mahasiswa, peserta PPG Daljab 2022 atau guru harus bisa segera bergabung ke grup whatsapp atau bergabung ke grup Telegram.

Baca Juga: Persyaratan PNS yang Bisa Mengikuti Tugas Belajar, Simak Informasi Selengkapnya dari Kemendikbud

Dikutip BeritaSoloRaya.com dari kanal YouTube Calon Guru (Kanjeng Mariyadi Ngawi) pada Rabu, 13 Juli 2022, pelaksanaan lapor diri akan dibuka mulai tanggal 13 sampai 15 Juli 2022.

Setelah munculnya form konfirmasi kesediaan PPG Daljab 2022 dan setelah peserta PPG sudah ditetapkan sebagai mahasiswa.

Maka tentu tahap selanjutnya yang harus segera dilakukan adalah peserta harus bergabung ke grup WA atau bergabung ke grup Telegram PPG Daljab 2022.

Baca Juga: Kemdikbud Resmi Umumkan ini untuk Guru Semua Jenjang Wajib, Segera Lakukan akan Tutup 2 Hari Lagi

Tentu bergabung ke grup WA maupun Telegram PPG Daljab 2022 sangat berguna untuk mengetahui pelaksanaan seleksi PPG Daljab 2022.

Cara mengetahui link tautan untuk bergabung ke grup whatsapp atau bergabung ke grup Telegram PPG Daljab 2022 adalah dengan mengetahui terlebih dahulu LPTK yang ada pada form pernyataan konfirmasi kesediaan.

Usai mengetahui LPTK pada laman form pernyataan konfirmasi kesediaan, maka peserta PPG Daljab 2022 dapat masuk ke laman PPG Kemdikbud atau ppg.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: Selain untuk Menangis, Ini Fungsi yang Sebenarnya dari Air Mata

Setelah itu, peserta dapat mencari dan memilih opsi layanan PPG yang berada pada bagian kanan atas.

Kemudian, peserta dapat memilih opsi internal dan opsi info LPTK yang berada dalam opsi ke lima dari enam opsi.

Nah, selanjutnya peserta dapat memilih website atau portal sesuai dengan LPTK masing-masing.

Kemudian, dalam portal atau website tersebut, peserta dapat mencari dan memilih opsi PPG Daljab.

Baca Juga: Penasaran Dari Apa Air Mata Terbuat? Berikut Penjelasan Lebih Lanjut

Setelah itu, maka akan tampak tautan yang akan membawa peserta bergabung baik ke grup WA maupun ke grup Telegram.

Di lain sisi, selain harus segera bergabung dalam grup WA maupun ke grup Telegram PPG Daljab 2022 sesuai dengan LPTK masing-masing.

Peserta atau guru yang mengikuti PPG Daljab 2022 juga harus segera mencari berkas lapor diri sebelum lapor diri ke LPTK.

Baca Juga: Lirik Lagu Di Atas Normal oleh NOAH, Video Versi Terbaru Libatkan 9 Komedian, dan Trending Di Youtube

Beberapa berkas yang dibutuhkan sebagai syarat lapor diri ke LPTK, bisa berupa scan ijazah, scan pakta integritas, biodata, scan transkrip nilai, scan KTP, scan KK, SKCK, NPWP, foto peserta PPG, dan lainnya.***

Editor: Maulida Cindy Magdalena

Sumber: YouTube Calon Guru (Kanjeng Mariyadi Ngawi)

Tags

Terkini

Terpopuler